Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Lanjutan Liga 1, Andy Setyo Bicara Ambisi dengan Persikabo 1973

By Abdul Rohman - Kamis, 24 November 2022 | 18:00 WIB
Bek Persikabo 1973, Andy Setyo, sedang menguasai bola saat menjalani sesi uji coba di Lapangan ASIOP, Sentul, Jawa Barat, 2 Januari 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek timnas Indonesia, Andy Setyo, berambisi membantu Persikabo 1973 kian baik dalam menatap lanjutan Liga 1 2022/2023.

Persikabo 1973 sendiri kini menempati peringkat ketujuh klasemen Liga 1 2022/2023.

Dari 11 pertandingan, Persikabo 1973 mengumpulkan 19 poin.

Baca Juga: Kata Nadeo Arga Winata dan M Riyandi Soal Persaingan Kiper Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Dengan rincian hasil, enam kemenangan, sekali seri, dan empat kekalahan.

"Kami semua berharap bisa terus lebih baik kedepannya pada setiap pertandingan," ucap Andy Setyo.

Di tengah kompetisi yang terhenti, tim besutan Djadjang Nurdjaman tersebut tetap menggelar latihan tim.

Baca Juga: Anggota Exco PSSI Sambut Antusiasme Masyarakat Dukung Erick Thohir Gantikan Iwan Bule

"Sambil menunggu kejelasan Liga," tutur pemain berusia 25 tahun tersebut.

"Kami pasti kooperatif mengikuti setiap latihan yang diberikan oleh pelatih," ucap Andy Setyo.

Di satu sisi, dia berharap agar segera ada kejelasan mengenai kelanjutan Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Tatap SEA Games 2023, PB PASI Panaskan 30 Atlet pada Kejuaraan di Thailand

Liga 1 2022/2023 dihentikan sementara sejak 1 Oktober imbas Tragedi Kanjuruhan seusai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya.

"Ya perasaannya masih berharap-harap agar Liga cepat jalan sih," ujar Andy Setyo.

"Itu saja yang kami harapkan, baik dari teman-teman pemain atau official," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P