Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen Grup C Piala Dunia 2022 - Lionel Messi Pecahkan Rekor Baru, Robert Lewandowski Dkk Ketemu Lawan Berat di Babak 16 Besar

By Ivan Rahardianto - Kamis, 1 Desember 2022 | 04:46 WIB
Striker Argentina, Julian Alvarez, berselebrasi usai menjebol gawang Polandia pada penyisihan grup Piala Dunia 2022. (ODD ANDERSEN / AFP)

BOLASPORT.COM - Lionel Messi berhasil mengukir 1 rekor baru usai membawa timnas Argentina menang atas timnas Polandia. Sementara itu, Robert Lewandowski dkk bakal ketemu lawan berat di babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Keempat negara penghuni Grup C sudah menyelesaikan matchday ketiga pada Rabu (1/12/2022) dini hari WIB.

Timnas Argentina bertanding melawan timnas Polandia, sementara timnas Arab Saudi bersua timnas Meksiko.

Untuk timnas Argentina, mereka bertanding melawan timnas Polandia di Stadium 974.

Hasilnya, timnas Argentina menang 2-0 atas timnas Polandia.

Dua gol kemenangan Tim Tango dicetak oleh Alexis Mac Allister (46') dan Julian Alvarez (67').

Dengan kemenangan tersebut, timnas Argentina berhak lolos ke babak 16 besar usai mengumpulkan 6 poin dan menjadi juara Grup C.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 - Gol Telat Arab Saudi Akhiri Mimpi Meksiko Lolos ke Babak 16 Besar

Pada babak 16 besar, timnas Argentina bakal ketemu timnas Australia yang saat ini ada di posisi ke-38 pada rangking FIFA.