Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA 2022 - Harry Maguire Jadi Sosok Tak Tergantikan di Timnas Inggris

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 3 Desember 2022 | 05:45 WIB
Bek Inggris, John Stones. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

“Kemampuan Harry Maguire melewati semua itu menjelaskan kualitasnya. Dia salah satu sosok pemimpin untuk Inggris dan pemain dengan karakter kuat.” 

“Kami semua bisa melihat karakternya dari cara dia bergaul dengan semua orang,” tutur John Stones lagi.

Inggris melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai juara Grup B dan akan menghadapi runner-up Grup A, timnas Senegal, Sabtu (4/12/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 02.00 WIB. 

Laga tersebut akan berlangsung di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar. 

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Belgia Tersingkir, Legenda Liverpool Salahkan Kevin De Bruyne

Di atas kertas, Inggris lebih diunggulkan menang untuk melaju ke babak perempat final.

Tetap saja John Stones meminta timnya serius menghadapi hadangan Lions of Teranga. 

Ia ingin Inggris belajar dari hasil-hasil di luar dugaan yang menimpa sejumlah tim unggulan di Piala Dunia 2022. 

Seperti diketahui, timnas Argentina secara mengejutkan kalah 1-2 dari timnas Arab Saudi pada pertandingan pertama Grup C. 

Lionel Messi dkk baru bangkit saat bertemu timnas Meksiko dan timnas Polandia untuk lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup C.