Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jadwal babak 16 besar Piala Dunia 2022 hari ini bakal menampilkan timnas Prancis yang ditantang timnas Polandia dan timnas Inggris yang bersua timnas Senegal.
Piala Dunia 2022 telah menapaki fase 16 besar dalam kampanyenya.
Setelah dua laga perdana di fase knock-out Piala Dunia 2022 yang dimulai pada Sabtu (3/12/2022) malam hingga Minggu dini hari WIB, dua laga selanjutnya segera dimulai.
Pada Minggu (4/12/2022) malam tepatnya pukul 22.00 WIB, bentrokan sesama tim Eropa bakal membuka laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 di hari kedua.
Timnas Prancis bakal berhadapan dengan timnas Polandia.
Laga antara timnas Prancis dan timnas Polandia bakal dihelat di Stadion Al Thumama.
Sebagai juara bertahan, timnas Prancis melenggang ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai juara Grup D.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Tekel Monumental Lisandro Martinez Selamatkan Argentina dari Petaka
Les Bleus merupakan tim pertama yang memastikan tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Timnas Prancis juga menjadi juara bertahan Piala Dunia pertama yang lolos ke fase gugur sejak Brasil pada 2006.
Meski kalah dari Tunisia pada laga pamungkas Grup D, timnas Prancis tetap berstatus sebagai juara grup dengan koleksi 6 poin, unggul agresivitas gol dari Australia dengan koleksi poin yang sama di bawahnya.
Sementara itu, timnas Polandia melaju ke fase knock-out sebagai runner-up dari Grup C.
Timnas Polandia mengukir 4 poin dari tiga pertandingan sebelumnya dengan kekalahan 0-2 dari timnas Argentina pada laga terakhirnya.
Biale Orly menggenggam tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 berkat keunggulan agresivitas gol dari Meksiko yang sama-sama meraup empat poin.
Adapun bagi timnas Prancis dan timnas Polandia, pertemuan keduanya di Piala Dunia menjadi yang kedua kalinya.
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Lolos ke Perempat Final, Belanda Sudah Kalahkan 3 Juara Zona FIFA
Sebelumnya mereka bertemu di laga perebutan tempat ketiga pada edisi 1982 dengan duel yang dimenangkan timnas Polandia dengan skor 3-2.
Khusus bagi timnas Polandia, laga kali ini akan menjadi pertandingan pertama mereka di fase gugur sejak Piala Dunia 1986.
Sementara itu beberapa jam berikutnya terdapat duel yang tidak kalah seru.
Duel di babak 16 besar Piala Dunia 2022 berikutnya mempertemukan antara timnas Inggris dan timnas Senegal.
Timnas Inggris dan timnas Senegal bakal saling sikut di Stadion Al Bayt, Minggu (4/12/2022) atau Senin pukul 02.00 WIB.
Timnas Inggris memastikan satu tempat di babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah keluar sebagai juara Grup B.
The Three Lions lolos berkat rekor tak terkalahkan di fase grup dengan koleksi 7 poin dari tiga pertandingan.
Sementara itu, timnas Senegal melaju ke fase gugur dari perwakilan Grup A sebagai runner-up.
Mengoleksi enam poin di klasemen akhir Grup A, Singa Teranga hanya menelan kekalahan satu kali saat melawan Belanda di laga pertama Piala Dunia 2022.
Duel antara timnas Inggris dan timnas Senegal menjadi laga internasional pertama di level senior.
Ini juga menjadi pertemuan perdana Inggris melawan suatu timnas untuk ke-13 kalinya di Piala Dunia.
Secara statistik, wakil Afrika telah menelan delapan kekalahan dari sembilan laga di fase gugur Piala Dunia ketika bersua wakil Eropa.
Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi timnas Senegal.
Namun, di seluruh kompetisi, timnas Inggris tak pernah kalah saat berhadapan dengan wakil Afrika sepanjang sejarah mereka dari 20 pertemuan dengan 14 kemenangan dan 6 hasil seri.
Berikut jadwal babak 16 besar Piala Dunia 2022 pada Minggu (4/12/2022) hingga Senin dini hari WIB, dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA:
Minggu, 4 Desember 2022
Senin, 5 Desember 2022