Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, tak mau larut dalam euforia setelah mencetak kemenangan besar pada BWF World Tour Finals 2022.
Kejutan terjadi di tunggal putri saat unggulan pertama yaitu Chen Yu Fei (China) tumbang pada pertandingan pertama fase grup BWF World Tour Finals 2022.
Chen Yu Fei harus mengakui keunggulan Gregoria Mariska Tunjung dalam pertandingan yang digelar pada Rabu (7/12/2022) di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand.
Pertandingan selesai dengan rubber game 21-9, 14-21, 21-16 untuk kemenangan Gregoria.
Ini menjadi kemenangan pertama Gregoria atas Chen Yu Fei, lawan yang pertama kali dihadapinya di final Kejuaraan Asia U-19 2016, dalam lima tahun terakhir.
Terakhir kali Gregoria mengalahkan Chen Yu Fei adalah pada Indonesia Open 2017. Dalam empat pertemuan sesudahnya Gregoria selalu kalah.
Gregoria memang tampil gemilang. Pemain jebolan Mutiara Cardinal Bandung itu tampil percaya diri untuk memegang kendali permainan.
Serangan-serangan Gregoria pun tajam, terutama dengan smesnya ke arah forehand Chen yang berkali-kali menghasilkan angka.
"Saya merasa sangat senang karena bisa menang di match pertama World Tour Finals," kata Gregoria dalam wawancara di mixed zone.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Harinya Gregoria, Juara Olimpiade Merana di Laga Pertama