Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Definisi grup neraka di Grup A Tunggal Putri BWF World Tour Finals 2022 ketika semua pemain akan mengalami laga hidup mati di partai terakhir.
Pebulu tangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, tidak terkecuali.
Langkah Gregoria Mariska Tunjung ke babak semifinal harus tertahan setelah kekalahan terkini pada matchday kedua babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2022.
Gregoria harus mengakui keunggulan sang juara bertahan, An Se-young (Korea Selatan), pada laga yang dihelat di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (7/12/2022).
Gregoria tumbang dari An Se-young melalui rubber game dengan skor 9-21, 21-11, 10-21.
Dengan demikian Gregoria dan An Se-young setara dalam poin setelah sama-sama mengemas satu kemenangan dan satu kekalahan dari dua laga.
Situasi ini pun tak hanya dialami Gregoria dan An Se-young.
Pada pertandingan lain, Chen Yu Fei (China) lawan yang dikalahkan Gregoria di partai pertama, menang atas Akane Yamaguchi (Jepang), penakluk An Se-young.
Chen Yu Fei memenangi pertandingan yang berlangsung sengit ini dengan skor akhir 21-19, 21-18 untuk memperpanjang asa lolos ke semifinal.
Alhasil, pertandingan ketiga akan berarti krusial bagi keempat pemain di Grup. Hanya pemenang yang akan lolos ke babak empat besar.
Situasi ini menegaskan betapa angkernya Grup A Tunggal Putri.
Grup A berisikan pemain-pemain kuat seperti Yamaguchi yang merupakan juara dunia, Chen yang tahun lalu memenangi Olimpiade, serta An Se-young, juara bertahan World Tour Finals.
Barangkali hanya Gregoria yang tidak difavoritkan.
Akan tetapi, mantan juara dunia junior ini membuktikan dirinya pantas tampil di BWF World Tour Finals dengan mengalahkan Chen, unggulan pertama.
Gregoria sendiri akan menghadapi Akane Yamaguchi dalam laga hidup dan mati.
Melihat rekor pertemuan, Gregoria punya bekal yang cukup bagus untuk menang dengan catatan tiga kemenangan atas Yamaguchi dari total 12 pertemuan.
Dua kemenangan Gregoria atas Yamaguchi terjadi pada tahun ini pada babak pertama Malaysia Open 2022 dan perempat final Malaysia Masters 2022.
Adapun Yamaguchi, pemain nomor satu dunia ini mengalahkan Gregoria pada pertemuan terkini di Kejuaraan Dunia 2022.
REKAP TUNGGAL PUTRI GRUP A BWF WORLD TOUR FINALS 2022
Hasil Pertandingan
Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs An Se-young (Korea/4) 9-21, 21-11, 10-21
Chen Yu Fei (China/1) vs Akane Yamaguchi (Jepang) 21-19, 21-18
Klasemen
Pos | Pemain | Poin | Main | SP | SG | SP |
1 | Chen Yu Fei | 1 | 1 | 1-0 | 3-2 | 88-93 |
2 | Gregoria Mariska T. | 1 | 1 | 1-0 | 3-3 | 96-99 |
3 | Akane Yamaguchi | 1 | 1 | 1-0 | 2-2 | 79-76 |
4 | An Se-young | 1 | 1 | 1-0 | 2-3 | 87-82 |
Keterangan: SP: selisih pertandingan SG: selisih gim SP: selisih poin |