Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resep Konsistensi PSM Makassar di Tengah Absennya Banyak Pemain karena Cedera dan Panggilan Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 8 Desember 2022 | 22:00 WIB
Asisten Pelatih PSM Makassar, Ahmad Amiruddin dan Yance Sayuri dalam konferensi pers seusai laga melawan Persita Tangerang, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis (8/12/2022). (Muhammad Hadi Fathoni/Superball.id)

BOLASPORT.COM - PSM Makassar berhasil mempertahankan keperkasaannya di Liga 1 2022/2023 sejauh ini.

PSM Makassar masih perkasa di Liga 1 2022/2023.

Hal itu tercermin dari catatan PSM Makassar pada 12 pertandingan awal Liga 1 2022/2023.

PSM Makassar masih belum terkalahkan dalam rentang pertandingan tersebut.

Terkini, PSM Makassar berhasil menang 3-1 atas Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Kamis (8/12/2022).

PSM Makassar berhasil membukukan delapan kemenangan dan empat kali imbang dengan koleksi 28 poin.

Koleksi tersebut menempatkan PSM Makassar di puncak klasemen.

Untuk menuju catatan fantastis tersebut, PSM Makassar menempuh jalan yang amat terjal.

Skuat PSM Makassar sendiri di Liga 1 musim lalu harus berjuang hingga pekan-pekan terakhir untuk lolos dari degradasi ditambah lagi dengan sejumlah pemain muda.