Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Poin Harga Mati, Persik Bakal 'Matikan' Krmencik dan Eksplorasi Lini Belakang Persija  

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 9 Desember 2022 | 15:15 WIB
Striker Persija Jakarta, Michael Krmencik, nampak melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan kedelapan Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 3 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persik Kediri mengincar target tiga poin melawan Persija Jakarta demi mengakhiri catatan buruk di Liga 1 2022/2023.

Derbi tim Macan antara Persik dan Persija akan tersaji di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (10/12/2022) sore WIB.

Persik membidik poin penuh untuk mengakhiri paceklik kemenangan sejak laga perdana Liga 1 2022/2023.

Macan Mutih menjadi satu-satunya tim yang belum pernah meraih tiga poin dari 13 laga yang mereka lakoni.

Di kubu Persija, Macan Kemayoran juga berambisi melanjutkan tren positif dalam lima laga terakhir.

Baca Juga: Elkan Baggott Akui Sempat Ada Memar di Kepala dan Tepis Rumor Gegar Otak

Pelatih Persik, Divaldo Alves menyatakan timnya tidak ingin kehilangan tiga poin kembali dari tim Ibu kota.

Dia memastikan telah mempersiapkan Rohit Chand dkk dengan matang untuk meladeni pasukan Thomas Doll.

"Setelah kalah dari Persib, kami sudah melakukan evaluasi untuk melawan Persija," kata Divaldo Alves.

"Kami akan lebih fokus untuk mendapatkan tiga poin dari Persija karena kami tidak punya opsi lain. Kami bakal berjuang mendapatkannya," tegasnya.