Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Timnas Indonesia dari Belanda Resmi Gantung Sepatu

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 10 Desember 2022 | 08:45 WIB
Gelandang Persita Tangerang, Raphael Maitimo, sedang melakukan pemanasan dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 17 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain naturalisasi Indonesia, Raphael Maitimo, memutuskan untuk gantung sepatu.

Hal itu dikatakan Raphael Maitimo saat berbincang dengan BolaSport.com beberapa waktu lalu. 

Raphael Maitimo memutuskan pensiun dari pesepakbola karena usianya yang sudah tidak lagi muda.

Pemain berusia 38 tahun itu memulai karier profesionalnya di Belanda

Dua klub di Belanda sempat dibela oleh Raphael Maitimo yakni FC Dordrecht dan SC Feyenoord dari musim 2004-2008.

Pada 2009, Raphael Maitimo memutuskan berkarier di Asia tepatnya bergabung bersama klub China, Beijing BIT, sampai 2010.

Pada 2010, Raphael Maitimo mengajukan diri untuk menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Namun, proses naturalisasinya baru rampung pada 2012.

Baca Juga: Elkan Baggott Antusias Jumpa Leicester City di Piala FA, Lewatkan Piala AFF 2022?

Musim 2011, Raphael Maitimo bergabung dengan klub Indonesia, Bali Devata.

Pada 2012, Raphael Maitimo pulang kampung ke Belanda dan bergabung bersama Capelle. 

Ia mendapatkan tawaran lagi dari klub Indonesia dan bergabung bersama Mitra Kukar dengan status pemain naturalisasi sampai 2013.

Setelah itu pemain kelahiran Rotterdam, Belanda, tersebut memutuskan tetap berkarier di Indonesia

Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Tak Hormati Timnas Argentina Jadi Alasan Lionel Messi Damprat Louis van Gaal Usai Laga

Dari Mitra Kukar, Raphael Maitimo sempat membela Sriwijaya FC, Persija Jakarta, Arema FC, Persib Bandung, Madura United, Persebaya Surabaya, PSIM Yogyakarta, PSM Makassar, Persita Tangerang, dan terakhir Barito Putera.

Selama berkarier, Raphael Maitimo juga sempat membela timnas Indonesia

Dalam akun instagramnya, Raphael Maitimo belum mengumumkan diri bahwa ia pensiun dari pesepakbola. 

Namun sejauh ini ia sudah tidak lagi membela klub dimana pun. 

"Sebenarnya saya sudah pensiun karena umur saya sudah 38 tahun."

Baca Juga: PSIS Semarang Isyaratkan Bakal Rombak Skuad di Putaran Kedua Liga 1

"Saya masih bisa bermain tapi kalau saya bermain kans permainan saya menurun dan saya takut tidak memberikan kontribusi untuk tim, itu yang sangat penting," kata Raphael Maitimo kepada BolaSport.com.

Setelah pensiun dari pesepakbola, Raphael Maitimo sudah memutuskan untuk melanjutkan masa depannya.

Ia ingin tetap berkarier di dunia pesepakbola meskipun bukan sebagai pemain. 

Raphael Maitimo akan menjadi agen pesepakbola yang nantinya membawa pemain-pemain top ke klub termasuk di Indonesia.

Baca Juga: Tak Suka Ditatap, Lionel Messi Panggil Weghorst Bodoh setelah Belanda Vs Argentina di Piala Dunia 2022

Ia ingin mengikuti jejak rekannya yang kini jadi agen setelah pensiun yaitu Sergio van Djik. 

"Saya mau jadi agen dan tetap di industri sepak bola."

"Saya mau jadi agen internasional tidak hanya di Indonesia dan mungkin saya juga bisa membantu sepak bola Indonesia dengan PSSI dan klub lain," kata Raphael Maitimo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P