Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF World Tour Finals 2022 - Sadar Sudah Senior, Ahsan/Hendra Masih Akan Bermain pada 2023

By Delia Mustikasari - Minggu, 11 Desember 2022 | 16:42 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, di podium BWF World Tour Finals 2022, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjadi runner-up pada BWF World Tour Finals 2022.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus mengakui keunggulan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China), 17-21, 21-19, 12-21 pada partai final BWF World Tour Finals 2022 yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Minggu (11/12/2022).

Sebelumnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menembus final India Open, All England Open, Malaysia Masters, dan Kejuaraan Dunia 2022. Namun, mereka belum berhasil menjadi juara.

Permainan cepat dan agresif menjadi senjata Ahsan/Hendra untuk mematikan Liu/Ou pada awal laga. Ahsan/Hendra masih memimpin tiga angka lewat skor 7-4.

Baca Juga: Hasil Final BWF World Tour Finals 2022 - 2 Kali Kena Tikung, Ahsan/Hendra Takluk dari Wakil China

Ahsan/Hendra akhirnya tetap unggul hingga memasuki interval dengan skor 11-8 usai pengembalian Liu yang terlalu melebar.

Selepas jeda, Ahsan/Hendra masih tetap menjaga keunggulan tiga angka lewat skor 15-12.

Sayangnya Liu/Ou mampu bangkit dan berhasil berbalik unggul usa mencetak enam angka beruntun untuk mengubah menjadi 18-15.

Liu/Ou berhasil mencatatkan game point pertama lewat keunggulan 20-16.

Ahsan/Hendra sempat menambah satu angka lagi sebelum Lio/Ou menuntaskan gim kesatu dengan kemenangan 21-17