Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PIALA DUNIA 2022 - Prancis Vs Maroko, Les Bleus Memburu Rekor Setara Dongeng 60 Tahun Silam

By Beri Bagja - Senin, 12 Desember 2022 | 04:00 WIB
Striker timnas Prancis, Olivier Giroud, melakukan selebrasi, sedangkan penyerang timnas Inggris, Harry Kane, lemas dalam laga perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Sabtu (10/12/2022). (PAUL ELLIS/AFP)

BOLASPORT.COM - Timnas Prancis sukses menyingkirkan kutukan di Piala Dunia. Selanjutnya, Les Bleus akan meniti jalur sebagai calon juara bertahan terbaik dengan menembus semifinal untuk melawan timnas Maroko.

Duel timnas Prancis melawan timnas Maroko merupakan menu yang tersaji pada semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar.

Partai Prancis vs Maroko berlangsung pada Rabu (14/12/2022) malam waktu lokal atau Kamis pukul 02.00 WIB.

Les Bleus melaju ke tahap empat besar berkat kemenangan 2-1 atas timnas Inggris di perempat final.

Seperti halnya Prancis, timnas Maroko tak perlu menunggu sampai babak tambahan waktu untuk lolos dengan mendepak Portugal 1-0.

Bagi timnas Prancis, mereka bukan sekadar mematahkan kutukan juara bertahan Piala Dunia yang digadang-gadang bakal menghantui di Qatar 2022.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022 - Harry Kane Gagal Penalti, Prancis Pulangkan Inggris dan Tantang Maroko di Semifinal

Sebelumnya, kiprah 4 dari 5 tim pemilik gelar terakhir mentok di fase grup - termasuk Les Bleus sendiri sedekade silam.

Diprediksi bakal pincang akibat badai cedera, pasukan Didier Deschamps malah mematahkan keraguan banyak pihak dengan sukses maju ke semifinal.

Timnas Prancis pun sedang meniti jalan menuju predikat juara bertahan terbaik dalam sejarah Piala Dunia.

Kalau mampu mengalahkan timnas Maroko, Les Bleus akan meniru rekor timnas Brasil pada 1998.

Brasil adalah juara bertahan terakhir yang mencapai final sebagai titik tertinggi usai memenangi Piala Dunia edisi sebelumnya.

Mundur 24 tahun silam, Selecao yang kala itu baru mengangkat trofi Piala Dunia 1994, gagal membukukan streak gelar karena kalah di partai puncak.

Uniknya, lawan yang menggugurkan misi juara beruntun Brasil adalah timnas Prancis di depan publiknya sendiri (3-0).

ANTONIO SCORZA/AFP
Ronaldo mengalami benturan dengan Fabien Barthez dalam duel final Piala Dunia 1998 antara timnas Brasil vs Prancis (12/7/1998).

Setelah itu, pencapaian terbaik para juara bertahan Piala Dunia paling sering mentok di fase grup, perempat final, dan baru tahun ini lagi mencapai semifinal.

Lantas, kapan Piala Dunia melahirkan momen sang juara berhasil mempertahankan mahkotanya dua kali secara beruntun?

Baca Juga: Debat GOAT Cristiano Ronaldo Vs Lionel Messi Akhirnya Usai di Piala Dunia 2022

Kalau ini lebih sukar lagi karena baru terjadi dua kali sepanjang sejarah turnamen.

Kejadiannya pun ibarat dongeng karena hanya benar-benar muncul pada masa lampau.

Cuma timnas Italia (1934, 1938) dan timnas Brasil (1958, 1962) negara yang berhasil memenangi gelar Piala Dunia dua kali beruntun.

Betul, kita harus naik mesin waktu ke masa 60 tahun silam kalau ingin melihat langsung momen Selecao mempertahankan gelarnya di Cile 1962.

Kala itu, Brasil yang kehilangan Pele karena cedera sejak fase grup menaklukkan Cekoslovakia di final.

Skor 3-1 menutup pertandingan di Santiago untuk memberi trofi kedua bagi Tim Samba.

TWITTER.COM/ANTIQUEFOOTBALL
Legenda timnas Brasil, Pele, memeluk erat Amarildo setelah jadi pahlawan kemenangan di Piala Dunia 1962.

Setelah itu, tak ada lagi negara yang mampu memenangi gelar Piala Dunia dalam dua pergelaran berturut-turut.

Bisakah timnas Prancis menjadi anomali pertama dalam 60 tahun?

Performa Juara Bertahan Piala Dunia

1934: Uruguay (Tidak ikut)
1938: Italia (Juara)
1950: Italia (Fase grup)
1954: Uruguay (Peringkat 4)
1958: Jerman Barat (Peringkat 4)
1962: Brasil (Juara)
1966: Brasil (Fase grup)
1970: Inggris (Perempat final)
1974: Brasil (Peringkat 4)
1978: Jerman Barat (Ronde 2)
1982: Argentina (Ronde 2)
1986: Italia (Babak 16 besar)
1990: Argentina (Runner-up)
1994: Jerman (Perempat final)
1998: Brasil (Runner-up)
2002: Prancis (Fase grup)
2006: Brasil (Perempat final)
2010: Italia (Fase grup)
2014: Spanyol (Fase grup)
2018: Jerman (Fase grup)
2022: Prancis (???)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P