Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll menilai bahwa PSIS Semarang akan menjadi lawan yang sulit.
Seperti yang diketahui, Persija Jakarta dijadwalkan menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-14 Liga 1 2022/2023.
Pertandingan tersebut nantinya dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (13/12/2022).
Pada kesempatan ini, kedua tim sepertinya tak bisa menurunkan kekuatan penuh.
Persija Jakarta kehilangan Michael Krmencik.
Baca Juga: Meski Persik Belum Pernah Menang, Pelatih Persebaya Tetap Waspadai Terkaman Macan Putih
Sedangkan PSIS Semarang dipastikan tak bisa memainkan Fredyan Wahyu.
Fredyan Wahyu absen karena mendapatkan kartu merah pada laga sebelumnya.
Menanggapi hal ini, Thomas Doll memilih tak terlalu memikirkan tentang tim lawan.
Menurutnya, Persija Jakarta harus fokus terhadap diri sendiri.
Terlebih Macan Kemayoran baru saja kehilangan poin di laga sebelumnya setelah hanya bermain seri melawan Persik Kediri (1-1).
"Lebih penting untuk memikirkan tim sendiri."
"Karena untuk masalah yang ada di tim lain tidak ada di pikiran saya, saya juga bukan yang mengatur soal permasalahan lawan."
"Yang penting mementingkan tim sendiri karena ada beberapa yang perlu dibenahi dan dibuat lebih bagus," kata Thomas Doll.
Lebih lanjut, Thomas Doll justru menilai jika kadang pemain pengganti dapat tampil lebih baik.
Baca Juga: Dibuang Persis Solo, Striker Jebolan La Masia Digaet Klub Vietnam Usai Tampil Gacor
Sehingga absennya beberapa nama tidak bisa menjadi patokan.
Thomas Doll bahkan menyebut bila pertandingan melawan PSIS Semarang bakal jadi laga yang sangat sulit bagi Persija Jakarta.
"Tapi kita tidak ada yag tahu karena kadang pemain pengganti justru bisa tampil lebih bagus."
"Saya yakin pertandingan besok bakal jadi pertandingan yang sangat sulit untuk Persija."
"Dan di setiap pertandingan di liga 1, saya berpesan tim harus memberikan yang terbaik dan punya mentality yang bagus," ujarnya.