Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nobar Piala Dunia 2022, Euforia Sepak Bola Indonesia Meningkat

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 18 Desember 2022 | 10:15 WIB
Jakarta Nonton Bola (Istimewa)

BOLASPORT.COM - Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, menggelar nonton bersama (Nobar) Piala Dunia 2022 bersama masyarakat Jakarta

Nobar bertema Jakarta Nonton Bola itu digelar di Rusun Rawa Bebek, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (17/12/2022).

Acara Nobar ini untuk menyaksikan pertandingan perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2022 antara Kroasia melawan Maroko.

Hasilnya, Kroasia berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Maroko di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar, semalam.

Ahmed Zaki mengatakan pertandingan Kroasia melawan Maroko sangat seru.

Terlebih, antusias para masyarakat Rawa Bebek sangat bahagia dengan adanya nobar yang digelar oleh politikus Golkar itu

"Kita nonton bersama masyarakat di daerah Jakarta Timur tepatnya di Rusun Rawa Bebek dan malam ini ditemani Bang Akbar Faizal dan Pak Fadel Muhammad, luar biasa sekali," kata Ahmed Zaki.

Pembina Persita Tangerang itu memang sengaja menggelar nobar Piala Dunia 2022 selama satu bulan.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Vietnam Sudah Berangkat, Timnas Indonesia Masih Punya Segudang PR

Menurutnya, masyarakat Indonesia membutuhkan hiburan di tengah pandemi Covid-19 yang akan memang segera berakhir.

Menurut Ahmed Zaki, euforia nobar bersama Jakarta Nonton Bola sangat luar biasa.

Ia menilai euforia sepak bola Indonesia tengah meningkat pasca Tragedi Kanjuruhan.

"Kita juga sangat prihatin dengan apa yang terjadi pada sepak bola nasional kita di Liga 1, tapi sekali lagi sepak bola harus berjalan dan kita harus membenahi semuanya."

Baca Juga: Tuju Olimpiade, Jonatan Christie dan Anthony Ginting Pantang Ambyar Karena Tekanan

"Mudah-mudahan dengan euforia Piala Dunia ini sepak bola Indonesia juga bisa melangkah lebih baik lagi ke depan baik itu pembinaan, infrastruktur, kemudian organisasi dan juga masyarakat fans dan penonton," kata Ahmed Zaki.

"Animo penonton hari ini cukup luar biasa, apalagi abis hujan. Saya khawatir tadi justru enggak ada yang nonton abis ujan. Tapi ternyata luar biasa sekali."

"Dan bisa dilihat UMKM di sini angkringan kita tadi barusan ngobrol juga luar biasa sekali selama ada nobar ini mereka juga bisa sangat terbantu sekali," lanjutnya.

Pada laga final nanti, Jakarta Nonton Bola akan tetap menggelar nobar yang mempertemukan Argentina melawan Prancis pada Minggu (18/12/2022).

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Pujian Setinggi Langit dari Shin Tae-yong untuk Ilija Spasojevic

Ahmed Zaki menjagokan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022.

"Saya jagokan Argentina, prediksi akan berlangsung ketat dan mungkin bisa adu penalti, tapi saya berharap 2x45 menit sudah bisa selesai pertandingan," tutup Ahmed Zaki.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P