Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Super Marc Juga Manusia: Saat Marquez Pertimbangkan Pensiun dari MotoGP

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 18 Desember 2022 | 19:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, ketika tampil pada latihan bebas MotoGP Aragon di Sirkuit Aragon, Spanyol, Jumat (16/9/2022) (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Tiga tahun terakhir berlangsung dengan berat bagi seorang Marc Marquez. Ujian besar yang dialami sampai membuat juara dunia delapan kali ini mempertimbangkan untuk pensiun.

Karier Marc Marquez menghadapi goncangan berat setelah kecelakaan pada MotoGP Spanyol 2020 yang membuat tulang humerus di lengan kanannya patah.

Keputusan sembrono untuk kembali ke lintasan hanya beberapa hari setelah operasi harus dibayar mahal oleh Marc Marquez.

Infeksi pada tulang membuat masa depan Marquez di MotoGP diragukan.

Walau Marquez kemudian pulih dan tampil kompetitif dengan tiga kemenangan pada MotoGP musim 2021, badai cedera terus menghantui Si Semut dari Cervera.

Tahun ini situasinya masih belum benar-benar baik bagi Marquez. Delapan kali dia harus absen dari balapan sepanjang musim 2022.

Halangan pertama disebabkan oleh kecelakaan highside saat sesi pemanasan MotoGP Indonesia yang membuat diplopia (masalah penglihatan berbayang) Marquez kembali kambuh.

Dua bulan berselang, tepatnya pada akhir Mei, Marquez kembali menepi karena rotasi yang tidak wajar pada tulang humerusnya yang dahulu terluka.

Kondisi ini yang membuat Marquez tidak bisa berlomba dengan leluasa. Operasi lanjutan menjadi opsi yang ditawarkannya.

Baca Juga: Lelucon Bos Ducati: Marc Marquez Kicep Usai Diberitahu Adik Hebatnya Desmosedici