Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semarak PERSEJASI 2022, Langkah Besar Untuk Mempopulerkan Sepak Bola Berjalan ke Seluruh Tanah Air

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 20 Desember 2022 | 16:45 WIB
Seminar WAF4H di Plaza Timor, Jakarta Pusat dengan pemateri Dr. Dee Dee Mahmood (founder WAF4H dan director international development and research FIWFA/WFA) dan Prof. Apt I Ketut Adyana, Ph.D (guru besar ITB) dibersamai moderator Dr. Andi Nusawantra, M.Kes, Sp.OT (Ketua Bidang Kesehatan Olahraga P (Dokumentasi PERSEJASI)

 

BOLASPORT.COM - Persatuan Sepak Bola Berjalan Seluruh Indonesia (PERSEJASI) telah melangsungkan "Semarak PERSEJASI 2022" di DKI Jakarta pada 15-19 Desember 2022.

Agenda yang dilangsungkan oleh PERSEJASI tersebut meliputi beberapa pelatihan wasit, seminar tentang sepak bola berjalan, dan mini turnamen.

Agenda tersebut dilangsungkan di dua lokasi yaitu Bumi Perkemahan Terpadu Cibubur, Jakarta Timur dan Plaza Timor, Jakarta Pusat.

Agenda pelatihan wasit sepak bola berjalan atau yang disebut sebagai walking football ini langsung diampu oleh Dr. Dee Dee Mahmood dan Masazahari Yayit membuka agenda Semarak PERSEJASI 2022 pada 15 Desember 2022.

Keduanya merupakan praktisi di bidang pengembangan olahraga sepak bola berjalan. Dee Dee Mahmood merupakan pendiri Walking Football4Health (WAF4H) Asia dan Director International Development and Research di Walking Football Association dan FIWFA yang bermarkas di Inggris.

Dokumentasi PERSEJASI
Pelatihan Wasit bersertifikasi internasional di BUPERTA Cibubur bersama founder WAF4H, Dr. Dee Dee Mahmood pada 15 Desember 2022

Agenda berikutnya yang dilangsungkan pada Seminar W4FH di Plaza Timor, Jakarta Pusat pada 17 Desember 2022.

Seminar tersebut diisi oleh Hendra Hartono (Ketum PERSEJASI), Raden Isnanta (Deputi 3 Kemenpora), dan Haryono Isman (Ketua KORMI) dengan pemateri Dr. Dee Dee Mahmood (Founder WAF4H) dan Prof. Apt I Ketut Adyana, Ph.D (guru besar ITB) yang dibersamai oleh moderator dr. Andi Nusawarta.

Agenda puncak dari Semarak PERSEJASI ditutup dengan ajang Turnamen Mini PERSEJASI Cup pada tanggal 17-18 Desember 2022 di Lapangan Pulomas Office Park Mini Soccer dan Lapangan PERSIJA Pulomas.