Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Berkandang di Stadion Sultan Agung, PSM Makassar Pindah ke Stadion Batakan?

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 21 Desember 2022 | 06:30 WIB
Skuad Arema FC di Liga 1 2022/2023
 
BOLASPORT.COM - Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, mengatakan bahwa PSM Makassar mengajukan dua stadion sebagai kandang untuk putaran kedua Liga 1 2022/2023.
 
Kedua stadion itu yakni Stadion BJ Habibie (Pare-pare) dan Stadion Batakan (Balikpapan).
 
Sejatinya, PSM Makassar berkandang di Stadion BJ Habibie.
 
Namun, infrastruktur di Stadion BJ Habibie masih menjadi perhatian sehingga PSM Makassar mengajukan Stadion Batakan.
 

Sebelumnya Sudjarno mengatakan PT LIB sudah meminta Panpel Klub untuk membuat laporan tertulis tentang stadion yang nantinya dipakai pada putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Laporan itu nantinya akan diserahkan ke pemerintah Indonesia dalam hal ini Mabes Polri, Kementerian PUPR, dan Kemenkes, untuk melakukan penilaian ulang.
 
Setiap satu stadion, penilaian ulang itu akan dilakukan selama dua hari.
 
Hasil penilaian ulang itu akan terlihat stadion-stadion mana yang boleh pakai penonton atau tidak.
 
Baca Juga: Ilija Spasojevic Dipercaya Dapat Mempertajam Lini Serang Timnas Indonesia

Jika penilaian ulangnya di bawah 50, maka stadion itu tidak boleh menggelar pertandingan dengan penonton.

Sebaliknya jika di atas 50, maka boleh menggelar pertandingan dengan penonton dalam jumlah terbatas.
 
"PSM Makassar mengajukan Stadion Batakan lalu ada juga klub yang akan bermarkas di Stadion Sultan Agung."
 
"Intinya ada 58 stadion yang akan dilakukan penilaian ulang termasuk Stadion BJ Habibie."
 
Baca Juga: PIALA DUNIA 2022 - Legenda Timnas Jerman: Lionel Messi GOAT Sejati, Cristiano Ronaldo Pecundang Terbesar

"Kami coba saja semuanya karena tidak masalah nah untuk hasilnya itu kaya gimana ya belum tahu," ucap Sudjarno, Selasa (20/12/2022).

Selain PSM Makassar, ada juga Arema FC yang sudah dipastikan pindah kandang.
 
Arema FC mendapatkan hukuman dari Komdis PSSI untuk mencari kandang di luar Malang sejauh 250 KM.
 
Itu setelah Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 135 orang pada 1 Oktober 2022.
 
Baca Juga: Piala AFF 2022- Klarifikasi Sandy Walsh Setelah Dicoret oleh Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia

Arema FC pun juga tidak boleh menggelar pertandingan dengan penonton.

Kata Sudjarno, Arema FC nantinya akan berkandang di Yogyakarta.
 
Stadion Sultan Agung, Bantul, akan menjadi kandang sementara Singo Edan sampai Liga 1 2022/2023 berakhir.
 
"Untuk Arema FC terakhir mereka mengirimkan surat kepada kami akan menggunakan Stadion Sultan Agung," tutup Sudjarno.