Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Wolves, Elkan Baggott Pamer 1 Statistik Oke di Depan Diego Costa hingga Kompatriot Cristiano Ronaldo

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 21 Desember 2022 | 13:30 WIB
Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott, memamerkan satu statistik oke di depan Diego Costa hingga kompatriot Cristiano Ronaldo saat menghadapi Wolverhampton Wanderers di Piala Liga Inggris. (TWITTER.COM/TheGillsFC)

BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott, memamerkan satu statistik oke di depan Diego Costa hingga kompatriot Cristiano Ronaldo saat menghadapi Wolverhampton Wanderers di Piala Liga Inggris.

Elkan Baggott yang berseragam Gillingham FC berkesempatan bertanding melawan Wolverhampton Wanderers di babak 16 besar Piala Liga Inggris 2022-2023.

Bertandang ke Stadion Molineux, Rabu (21/12/2022) dini hari WIB, Elkan Baggott dipercaya oleh pelatih Gillingham FC, Neil Harris, untuk tampil sebagai starter.

Neil Harris memasang Elkan Baggott di posisi bek tengah dengan empat pemain Gillingham lainnya dalam formasi 5-4-1.

Sang pelatih pun memercayai pemain jangkung berusia 20 tahun tersebut untuk tampil selama 90 menit penuh di atas lapangan.

Elkan Baggott saling bahu membahu dengan Max Ehmer, David Tutonda, Will Wright, dan Cheye Alexander, di lini belakang The Gills.

Bermain melawan Wolverhampton Wanderers, Elkan Baggott dihadapkan dengan situasi sulit untuk menjaga pertahanan Gillingham.

Elkan Baggott harus menghentikan para penyerang berbahaya yang dimiliki Wolverhampton Wanderers, salah satunya adalah Diego Costa.

Bek andalan timnas Indonesia itu juga harus berhadapan dengan striker lain seperti kompatriot Cristiano Ronaldo di timnas Portugal, Goncalo Guedes.

Baca Juga: Kisah Elkan Baggottt di Piala Liga Inggris Tamat, Sandy Walsh Justru Tembus 8 Besar Piala Belgia