Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Head-to-head Timnas Indonesia Vs Kamboja, Garuda Perkasa tapi The Kouprey Bikin Terpeleset 1 Kali

By Metta Rahma Melati - Rabu, 21 Desember 2022 | 18:00 WIB
Jajaran petinggi PSSI mulai dari Mochamad Iriawan, Indra Sjafri, Sudarmadji, hingga Endri Irawan sedang berfoto dengan skuat timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 20 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Menjelang pertandingan Piala AFF 2022, timnas Indonesia unggul dari Kamboja jika menilik head-to-head keduanya. Akan tetapi tim berjulukan The Kouprey itu pernah mengimbangi timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan melawan Kamboja pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) pukul 16.30 WIB.

Pertandingan itu akan menjadi yang perdana bagi timnas Indonesia di Grup A.

Sementara bagi Kamboja adalah pertandingan kedua di Grup A.

Sebelumnya, Kamboja menang atas Filipina dengan skor 3-2 di Stadion Nasional Morodol Techo, Selasa (20/12/2022).

Selepas pertandingan, kapten Kamboja Souey Visel mengaku senang bisa mengalahkan Filipina di kandang.

Baca Juga: Tak Sabar Rasakan Atmosfer GBK, Jordi Amat Siap Beri Kemenangan untuk Suporter

 

"Yang pasti, kami sangat senang bisa menang di kandang sendiri," kata Souey Visal, dilansir BolaSport.com dari laman AFF.

"Itu adalah kinerja tim yang bagus tetapi tetap saja ada masalah, terutama di akhir setiap babak.