Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebanyak empat wakil dari PB Djarum berhasil memenangkan laga final Seleksi Nasional PBSI 2022.
Wakil PB Djarum yang mendominasi di laga final berhasil menyabet kemenangan di empat nomor berbeda pada partai puncak Seleknas PBSI 2022 yang digelar di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (21/12/2022).
Kemenangan pertama diraih oleh pasangan Nikolaus Joaquin/Verrel Yustin Mulia.
Mereka sukses mengalahkan pasangan dari klub Candra Wijaya, Alif Fajdary/Yordan Alexander Gunawan, lewat dia gim dengan skor 21-10, 21-16.
Sedangkan wakil kedua PB Djarum yang berhasil mengamankan tiket ke Pelatnas adalah Jason Christ Alexander.
Baca Juga: Gabung BAM, Nova Widianto Tak Tahu Pelatih Pengganti Dirinya di PBSI Nanti
Jason sukses mengalahkan unggulan pertama dari Jaya Raya, Muhammad Halim As Sidiq, lewat dua gim dengan skor 21-15, 21-15.
Dua wakil Djarum lainnya yang meraih kesuksesan adalah Chiara Marvella Handoyo (tunggal putri) dan Verrel Yustin Mulia/Priskila Venus Elsada (ganda campuran).
Chiara mengamankan posisi di Pelatnas usai menumbangkan rekan di PB Djarum, Aura Ihza Aulia dengan skor 21-15, 21-12.
Lalu Verrel/Priskila juga mengalahkan rekan sesama, Carlo Syah Gumilar/Aisyah Hanasia Tasir, lewat pertarungan tiga gim dengan skor 21-19, 19-21, 21-17.
Adapaun satu nomor tersisa dari ganda putri bisa direbut oleh wakil klub bulu tangkis Jaya Raya, Maulida Aprilia Putri/Meisa Rizka Putri.
Maulida/Meisa meraih tiket pelatnas usai menang atas Puspa Rosalia Damayanti/Velisha Christina (Djarum Kudus) dengan skor 21-17, 21-19
Baca Juga: Ihsan Maulana Bagikan Pengalaman Saat Jadi Pelatih di Kanada
Berikut hasil final Seleknas PBSI 2022
- Ganda putra
Nikolaus Joaquin/Verrel Yustin Mulia (Djarum Kudus) vs Alif Fajdary/Yordan Alexander Gunawan (Candra Wijaya) 21-10, 21-16
- Tunggal putra
Jason Christ Alexander (Djarum Kudus) vs Muhammad Halim As Sidiq (Jaya Raya) 21-15, 21-15
- Ganda putri
Maulida Aprilia Putri/Meisa Rizka Putri (Jaya Raya) vs Puspa Rosalia Damayanti/Velisha Christina (Djarum Kudus) 21-17, 21-19
- Tunggal putri
Chiara Marvella Handoyo (Djarum Kudus) vs Aura Ihza Aulia (Djarum Kudus) 21-15, 21-12
- Ganda campuran
Verrel Yustin Mulia/Priskila Venus Elsada (Djarum Kudus) vs Carlo Syah Gumilar/Aisyah Hanasia Tasir (Djarum Kudus) 21-19, 19-21, 21-17
Baca Juga: Bakal Tinggalkan PBSI, Nova Widianto: Sebenarnya Ini Keputusan Berat