Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilarang Bela Timnas Indonesia, Sandy Walsh Gagal Bantu KV Mechelen Menang Meski Bikin Pemain Lawan Dikartu Merah

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 24 Desember 2022 | 17:45 WIB
Sandy Walsh resmi memperpanjang kontrak empat tahun bersama klub Belgia, KV Mechelen (Dokumen KV Mechelen)

BOLASPORT.COM - Sandy Walsh gagal membantu KV Mechelen meraih kemenangan pada lanjutan Pro League Belgia atau Liga Belgia 2022/2023.

Sandy Walsh yang tidak mendapatkan izin membela timnas Indonesia kini sedang fokus bersama KV Mechelen.

Pemain berdarah Belanda ini kembali berjuang pada lanjutan Liga Belgia seusai libur Piala Dunia 2022.

Sandy Walsh masih menghiasi starting line up KV Mechelen ketika menjamu Cercle Brugge pada Sabtu (24/12/2022) dini hari WIB.

Baca Juga: Pemain Timnas Indonesia Puji Kemajuan Sepak Bola Kamboja, Efek Adanya Legenda AC Milan

Laga KV Mechelen vs Cercle Brugge ini berlangsung setelah partai perdana timnas Indonesia di Piala AFF 2022/

Sandy Walsh dkk dikejutkan dengan gol cepat Cercle Brugge saat laga baru berjalan tiga menit.

Gol tim tamu dicetak gol oleh Ahoueke Steeve Kevin Denkey usai memanfaatkan umpan rekan setimnya.

Jelang turun minum, gawang KV Mechelen kembali kebobolan untuk kedua kalinya.

Beruntung bagi tim asuhan Steven Defour karena gol tersebut dianulis wasit.