Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Calon pemain naturalisasi timnas U-20 Indonesia, Ivar Jenner memcatatkan debut bersama tim kasta tertinggi Liga Belanda, FC Utrecht.
Ivan Jenner akhirnya berkesempatan dipromosikan ke tim utama FC Utrecht dari tim muda Jong Utrecht.
Pemain berposisi bek itu dibawa tim pelatih dalam laga uji coba FC Utrecht melawan sesama klub Eredivisie, FC Groningen, Jumat (23/12/2022).
Dalam laga yang berlangsung di Sportcomplex Zoudenbalch, Ivan Jenner diturunkan dari bangku cadangan.
Ia masuk pada menit ke-81 menggantikan Tasos Douviks.
Baca Juga: Syarat Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2022
Namun kehadiran Ivar Jenner belum cukup memberikan pengaruh bagi FC Utrecht.
Bekas klub Stefano Lilipaly itu harus mengakui keunggulan FC Groningen dengan skor tiga gol tanpa balas.
Ketiga gol yang masuk ke gawang FC Utrecht masing-masing dicetak Tomas Suslov (7’) dan brace Ricardo Pepi (23’ dan 57’).
Ivar Jenner bukan satu-satunya pemain Jong FC Utrecht yang diturunkan dalam pertandingan persahabatan tersebut.