Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ernando Ari Sutaryadi resmi perpanjang kontrak bersama Persebaya Surabaya.
Kepastian tersebut terjadi seusai acara Wani Talk yang dilangsungkan di kanal Youtube resmi milik klub pada Selasa (27/12/2022).
Ernando Ari dipastikan bakal bertahan hingga akhir tahun 2025.
Itu artinya kebersamaan Ernando bersama Persebaya Surabaya bakal bertahan hingga 2,5 tahun kedepan.
Dalam acara tersebut, Ernando Ari ungkapkan alasannya bertahan bersama Persebaya Surabaya.
Eks penjaga gawang timnas U-16 dan U-23 Indonesia itu mengaku punya hutang budi bersama Persebaya Surabaya.
Momen yang paling krusial dalam karirnya adalah ketika mengalami cedera panjang.
Waktu itu, Ernando Ari benar-benar diberi kesempatan untuk memulihkan diri bersama Persebaya Surabaya.
"Saya waktu cedera dulu selalu dikasih jaminan kesehatan yang terbaik. Dilatih terus" Ucap Ernando Ari
Penjaga gawang kelahiran Semarang itu memang sempat menepi cukup lama dari lapangan hijau.
Baca Juga: Kecewanya PSIS Semarang Gagal Tembus 10 Besar di Putaran Pertama
Cedera yang didapatkan pada saat membela Timnas Indonesia di Sea Games 2021 di Vietnam lalu membuatnya absen di 11 pekan pertama musim ini.
Ia kemudian baru comeback saat Liga 1 2022 digelar dengan sistem bubble akibat Tragedi Kanjuruhan.
Sejak comeback, Ernando seakan tak tergantikan di 6 pertandingan yang dilakoni oleh Persebaya.
Selain mengingat jasa klub yang merawatnya saat cedera, Nando juga sadar betul dengan ikatan yang telah dijalin di tim yang bermarkas di Stadion Gelora Bung Tomo ini.
"Tim Persebaya ini kekeluargaannya sangat dekat sangat erat," ujar Ernando.
Baca Juga: Borneo FC Puas Akhiri Putaran Pertama di Papan Atas, tapi...
Kemudian alasan lainnya adalah staff pelatih terbaik yang dimiliki oleh Persebaya.
"Pelatih juga sangat baik dalam melatih kami, jadi saya yakin perpanjang disini" Ungkap Ernando
Persebaya Surabaya sendiri dilatih oleh Aji Santoso yang merupakan eks pelatih Timnas Indonesia sekaligus pelatih terbaik Liga 1 musim lalu.
Sementara di pos pelatih kiper, ada Benyamin Van Breukelen yang masih menjadi salah satu pelatih kiper terbaik di tanah air.
Adapup perpanjangan kontrak Ernando Ari ini sekaligus menepis isu transfer yang mengaitkannya dengan kepindahan ke PSIS Semarang.
Itu karena PSIS Semarang sejak musim lalu sudah getol untuk merayu Ernando Ari agar pulang dan membela Laskar Mahesa Jenar.