Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BREAKING NEWS - Nil Maizar Resmi Mengakhiri Kebersamaannya sebagai Pelatih Dewa United

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 28 Desember 2022 | 18:27 WIB
Pelatih Dewa United, Nil Maizar (kiri), sedang menghadiri sesi jumpa pers dan ditemani pemainnya bernama Risto Mitrevski (kanan) di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 15 September 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nil Maizar jadi nama pelatih berikutnya yang harus berpisah dengan klubnya pada gelaran Liga 1 2022-2023.

Nil Maizar harus mengakhiri kerjasamanya dengan Dewa United per Rabu (28/12/2022).

Laga melawan Persebaya Surabaya di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (24/12/2022) jadi laga terakhirnya sebagai pelatih Dewa United.

Kala itu, Dewa United harus menyerah dengan skor 1-2 atas Persebaya Surabaya.

Keputusan tersebut diambil secara resmi diumumkan melalui website milik klub.

Keputusan manajemen Dewa United diambil setelah melihat performa Dewa United selama putaran pertama Liga 1 2022-2023.

Nil Maizar sendiri bergabung dengan Dewa United FC pada awal musim kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.

Dari 17 laga yang sudah dijalani, Dewa United FC meraih tiga kemenangan tiga kemenangan, lima hasil imbang, dan sembilan kekalahan.

Hasil ini membuat Dewa United terjerembab ke peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2022-2023.

"Keputusan ini diambil pasca skuad Dewa United FC menjalani 17 laga putaran pertama kompetisi BRI Liga 1 2022-2023," tulis Dewa United dalam situs resminya.

Baca Juga: Tiga Hasil Pertemuan Feyenoord Dengan PSSI, Salah Satunya Kesempatan Pemain Tanah Air Berkarir di Eropa

CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara mengatakan bila keputusan ini diambil setelah melakukan evaluasi bersama jajaran direksi Dewa United FC.

"Setelah putaran pertama usai, kami sudah mengadakan evaluasi dan hasilnya kami memutuskan untuk melakukan pergantian di posisi pelatih kepala," kata Ardian dilansir dari situs resmi milik klub.

"Kami dari manajemen Dewa United FC tentunya tetap berterimakasih kepada coach Nil atas dedikasinya terhadap tim dan semoga sukses di karier selanjutnya," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P