Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Piala AFF 2022 - Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Kamboja Imbangi Brunei Darussalam di Babak I

By Arif Setiawan - Kamis, 29 Desember 2022 | 17:50 WIB
Ilustrasi berita Timnas Indonesia yang tergabung di Grup A Piala AFF 2022 bersama Thailand, Brunei Darussalam, Filipina, dan Kamboja. (TARA YANUAR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Duel antara timnas kamboja versus Brunei Darussalam masih sama kuat 1-1 pada babak pertama dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Nasional Morodok, Kamboja, Kamis (29/12/2022).

Berlangsung panas, wasit sudah mengeluarkan kartu kuning pada menit ketiga.

Kartu kuning diberikan kepada pemain timnas Brunei Darussalam, Yura Indera Putera setelah melanggar Saty.

Peluang pertama diperoleh timnas Kamboja pada menit ke-10.

Yeu Muslim melepaskan sebuah tandukan dari dalam kotak penalti timnas Brunei Darussalam.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022 - Witan Sulaeman Gagal Tutup Peluang Jadi Keunggulan Timnas Indonesia Atas Thailand di Babak I

Beruntung, bola yang datang masih bisa dihadang oleh Haimie Nyaring.

Sepakan Hakeme Yazid dari luar kotak penalti belum menjadi gol pada menit ke-17.

Gol yang ditunggu akhirnya lahir pada menit ke-20.

Gol tersebut didapatkan oleh Brunei Darussalam.

Berawal dari sepakan pojok, tandukan Nurikhwan Othman gagal dibendung oleh Keo Soksela.

Brunei Darussalam sementara unggul 1-0.

Timnas Kamboja sukses menyamakan kedudukan 10 menit berselang.

Gol tersebut tercipta melalui tandukan Choun Chanchav setelah memperoleh umpan dari Tes Sambath.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Bertandang ke Singapura, Park Hang-seo Minta Pemain Timnas Vietnam Tak Salah Pilih Sepatu

Timnas Kamboja kemudian terus mengepung pertahanan Brunei Darussalam untuk mencari gol kedua.

Namun hingga babak pertama berakhir belum ada gol lagi yang tercipta.

Duel antara timnas Kamboja versus Brunei Darussalam berakhir seri 1-1 pada babak pertama.

Hasil ini menjadi kabar baik untuk timnas Indonesia.

Pasalnya jika skor seri bertahan hingga menit akhir, maka timnas Indonesia berhak mengamankan satu tiket ke semifinal.

Sebagai informasi, timnas Indonesia saat ini unggul 1-0 atas Thailand.

Susunan pemain timnas Kamboja versus Brunei Darussalam:

Timnas Kamboja: 1-Keo Soksela; 5-Soeuy Visal, 4-Tes Sambath, 3-Choun Chanchav, 18-Seut Barang, 16-Yeu Muslim, 8-Orn Chanpolin, 17-Saty, 14-Taylor Doeung Nicolas, 12-Sos Suhana, 15-Reung Bunheing

Pelatih: Ryu Hirose

Timnas Brunei Darussalam: 1-Haimie Nyaring; 3-Mu'iz Sisa, 4-Mohd Fakhrrazi, 5-Nurikhwan Othman, 7-Azwan Ali Rahman, 8-Nazirruddin Ismail, 12-Khairil Shahme, 13-Haziq Kasyful, 14-Hamizzan Aziz, 16-Yura Indera Putera, 23-Hakeme Yazid

Pelatih: Mario Rivera.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P