Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pele ternyata pernah mendapatkan ancaman dari pemerintah Brasil karena menolak bermain di ajang Piala Dunia 1974.
Legenda sepak bola Brasil, Pele, meninggal dunia pada usia 82 tahun di Sao Paulo pada Kamis (29/12/2022) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Sebelum meninggal, Pele merupakan salah satu pemain sepak bola terbaik yang pernah ada di dunia.
Selain itu, Pele juga pernah memiliki kisah menarik jelang Piala Dunia 1974 yang saat itu berlangsung di Jerman Barat.
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, Pele pernah melakukan wawancara pada 1999 silam.
Kala itu, pria bernama lengkap Edson Arantes do Nascimento tersebut mengaku sempat menolak permintaan untuk bermain di Piala Dunia 1974.
Alasan Pele menolak permintaan tersebut tidak lain karena kejamnya rezim militer yang saat itu berkuasa di Brasil.
Baca Juga: Mengenang Aksi Pele Lawan Timnas Indonesia di SUGBK
Mantan penyerang Santos itu tidak ingin membela timnas Brasil sebagai bentuk protesnya kepada pemerintah.
Padahal, Pele saat itu masih aktif bermain dan memiliki fisik yang prima, meskipun sudah menginjak usia 33 tahun.
Akibat penolakan tersebut, Pele sempat mendapatkan ancaman dari pemerintah Brasil saat itu.
"Saya telah pensiun dari tim nasional pada 1971, dan pada 1974 saya dalam kondisi yang baik. Namun, cerita tentang penyiksaan itu membuat saya berhenti," ujar Pele.
"Rezim militer berusaha memaksa saya. Saya ditekan dengan permintaan pajak, tetapi saya memutuskan untuk tetap pada posisi saya," ucap Pele.
Rezim militer di Brasil sendiri dimulai pada 1964 dan berkuasa selama 21 tahun.
Di saat rezim itu pula, Tim Samba mencapai puncak kejayaan mereka di ajang Piala Dunia.
Baca Juga: Pele Wafat, Kylian Mbappe: Warisannya Tak Akan Pernah Terlupakan
Pele mengaku kalau dirinya belum tahu apa yang diperbuat oleh rezim militer Brasil saat dia bermain di ajang Piala Dunia 1966 dan 1970.
"Saya tidak tahu apa yang sedang terjadi," kata Pele melanjutkan.
"Saya adalah pencetak gol terbanyak liga dan mereka memanggil saya. Mereka datang dengan ancaman."
"Saya memberitahu mereka, jika itu adalah perang, saya akan pergi, bahkan sebagai umpan meriam, karena saya orang Brasil dan ini adalah negara saya."
"Namun, ini olahraga, sepak bola, Piala Dunia dan saya tidak akan pergi," tutur Pele mengakhiri.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Pele meninggal dunia karena kegagalan beberapa organ akibat perkembangan kanker usus besar yang terkait dengan kondisi klinis sebelumnya.
Seperi diketahui, Pele memang sudah dirawat di rumah sakit sejak sebulan yang lalu atau tepatnya pada 29 November 2022 karena mengidap kanker usus besar.
Baca Juga: Alasan Pele Tak Pernah Berkarier di Eropa meski Sempat Didekati Real Madrid hingga Juventus
Kanker ganas yang menggerogoti tubuh Pele tersebut sudah muncul sejak September 2021.
Sebagai informasi, Pele dianggap sebagai salah satu pemain terhebat dalam sejarah sepak bola dunia.
Bersama timnas Brasil, ia berhasil memenangkan tiga trofi Piala Dunia: 1958, 1962, dan 1970.
Selain itu, Pele menjalani 1.363 pertandingan dalam kariernya dan berhasil mencetak 1.281 gol.