Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kepindahan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr seperti mengkhianati janji yang pernah ia buat pada 2015.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, eks megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, sudah menemukan pelabuhan baru.
Cristiano Ronaldo resmi bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Nassr.
Ronaldo dikontrak Al Nassr hingga Juni 2025.
Telah ramai beredar foto Cristiano Ronaldo memegang kostum Al Nassr bernomor punggung 7.
Pada baju tersebut juga tertulis nama Ronaldo.
Keputusan Cristiano Ronaldo menerima pinangan Al Nassr seperti bertentangan dengan kata-katanya pada 2015.
Saat itu, Ronaldo pernah membahas rencananya jika sudah memasuki senjakala kariernya.
“Dalam pikiran saya, saya ingin finis di level tertinggi,” kata Ronaldo tujuh tahun lalu.