Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Malaysia Open 2023 - Ujian Pertama Pramudya/Yeremia, Hadapi Pasangan Gaek Penakluk Marcus/Kevin

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 31 Desember 2022 | 15:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, sedang bertanding di Istora Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Malaysia Open 2023 akan dihelat kurang dari dua pekan lagi. Berikut jadwal turnamen pembuka dari rangkaian BWF World Tour pada tahun 2023.

Sebanyak 17 wakil Indonesia akan berlaga di turnamen yang naik ke Super 1000 itu.

Malaysia Open akan bergulir pada 10-15 Januari 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Pada sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie akan turun sebagai pemain unggulan.

Jonatan Christie akan berhadapan dengan Weng Tzu Wei (Taiwan), sedangkan Anthony Sinisuka Ginting akan melawan Ng Ka Long Angus (Hong Kong).

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Diadang Marcus/Kevin pada Babak Pertama, Ganda Malaysia Ogah Kalah Mental Duluan

Di sektor ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yacob Rambitan akan melakoni ujian awal mereka setelah absen sekitar 6 bulan.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yacob Rambitan akan kembali beraksi setelah penampilan terakhir mereka pada babak perempat final Indonesia Open 2022.

Yeremia mengalami cedera lutut dan harus menepi cukup lama untuk menyatakan siap kembali bertanding.

Namun kiprah Pramudya/Yeremia kemungkinan tidak akan berjalan mudah dengan menghadapi wakil Korea, Ko Sung-hyun/Sin Baek-cheol.

Ko Sung-hyun/Sin Baek-cheol tentu tidak bisa dianggap remeh, pasangan yang sudah berusia 30-an tahun itu bisa saja tampil mengejutkan.

Sama seperti Pramudya/Yeremia, ganda putra Korea ini juga mencatatkan penampilan perdana mereka sejak terakhir kali bersama pada Korea Masters 2022.

Akan tetapi, Ko/Sin pernah mengejutkan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Baca Juga: Naluri Pemenang Kembali, Komentar Haru Kento Momota Usai Juarai Turnamen Domestik

Ya, Ko/Sin pernah mengubur asa Marcus/Kevin untuk menjadi juara pada turnamen Super 750 French Open 2021. Marcus/Kevin yang lebih diunggulkan justru tumbang dua gim langsung dengan skor 17-21, 20-22.

Adapun jajaran lawan yang akan menyulitkan juga patut diwaspadai oleh ganda putra Indonesia.

Marcus/Kevin akan melawan Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia), sedangkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menghadapi Akira Koga/Taichi Sato (Jepang).

Seluruh rangkaian pertandingan Malaysia Open 2023 akan disiarkan secara langsung melalui INews TV.

JADWAL MALAYSIA OPEN 2023

Selasa (10/1/2023)
09.00 WIB: Babak 32 Besar

Rabu (11/1/2023)
09.00 WIB: Babak 32 Besar

Kamis (12/1/2023)
09.00 WIB: Babak 16 Besar

Jumat (13/1/2023)
08.00 WIB - Sesi 1: Perempat Final
14.00 WIB - Sesi 2: Perempat Final

Sabtu (14/1/2023)
11.00 WIB: Semifinal

Minggu (15/1/2023)
12.00 WIB: Final

Baca Juga: Hasil Undian Wakil Indonesia pada Malaysia Open 2023 - Ada Marcus/Kevin dan Pramudya/Yeremia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P