Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Luke Shaw bakal menjadi calon bek tengah pilihan Manchester United kedepannya. Hal ini membuat Harry Maguire dan Victor Lindelof bakal semakin tersingkir.
Itu bisa menjadi kenyataan menilik dari komentar terbaru Erik ten Hag terkait penampilan Luke Shaw.
Erik ten Hag begitu senang dengan penampilan apik Luke Shaw ketika dipasang sebagai bek sentral saat Manchester United bersua Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023.
Statistik Luke Shaw dalam duel Wolverhampton Wanderers vs Manchester United menjadi bukti nyatanya.
Sebagai bek tengah dadakan di Molineux Stadium, Luke Shaw mampu membuat satu sapuan bersih, dua intersep, satu blok, dan membantu satu nirbobol.
Tak ayal performa tersebut begitu memuaskan Erik ten Hag.
Pelatih asal Belanda tersebut memang memasang Shaw sebagai bek tengah untuk berduet dengan Raphael Varane.
Baca Juga: Junior Lionel Messi Berulah, Mangkir dari Latihan Benfica demi Paksakan Transfer ke Chelsea
Krisis lini belakang menjadi kendala utama bagi Man United ketika Liga Inggris kembali bergulir pasca-jeda Piala Dunia 2022.