Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Liga Italia Hari Ini - Big Match Inter Vs Napoli, Salernitana Kontra AC Milan Jadi Pembuka

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 4 Januari 2023 | 10:50 WIB
Bek Inter Milan, Denzel Dumfries, berebut bola dengan gelandang Napoli, Stanislav Lobotka, pada salah satu laga di Liga Italia 2021-2022. (TWITTER.COM/9JATOWNCRIER15)

BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Italia 2022-2023 hari ini akan menyajikan big match Inter vs Napoli. Selain itu, ada Salernitana vs AC Milan yang akan menjadi laga pembuka.

Liga Italia 2022-2023 akan kembali digelar mulai hari ini Rabu (4/1/2023) waktu setempat.

Sebelumnya, Liga Italia sempat rehat sejenak karena pagelaran Piala Dunia 2022 dan libur Natal.

Sebagai tanda dibukanya kembali Liga Italia musim ini, sepuluh laga akan langsung digelar pada Rabu (4/1/2023) waktu setempat.

Pertandingan pertama akan mempertemukan juara bertahan, AC Milan, dengan Salernitana.

Laga Salernitana vs AC Milan sendiri akan digelar di Stadion Arechi pada Rabu (4/1/2023) waktu setempat atau pukul 18.30 WIB.

Pertandingan melawan Salernitana kali ini bisa dibilang sangat penting bagi I Rossoneri.

Baca Juga: Inter Milan Jadi Cinta Mati, Romelu Lukaku Tegaskan Emoh Balik ke Chelsea

Pasalnya, AC Milan harus memangkas selisih poin dengan pemuncak klasemen sementara Liga Italia 2022-2023, yakni Napoli.

Napoli sendiri saat ini masih belum terkalahkan sepanjang Liga Italia musim ini.

Il Partenopei telah mengoleksi 41 poin dari 15 pertandingan dengan rincian 13 kemenangan dan dua hasil imbang.

Adapun AC Milan baru meraih 33 poin dari 15 pertandingan atau selisih delapan poin dengan Napoli.

Kemenangan menjadi harga mati bagi tim asuhan Stefano Pioli apabila ingin menjaga asa dalam persaingan scudetto musim ini.

Terlebih lagi, Napoli akan mendapatkan lawan berat pada giornata 16 ini, yakni Inter Milan.

Napoli akan bertandang ke kandang Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza pada Rabu (4/1/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.45 WIB.

Baca Juga: Ikut Bawa Argentina Juara Piala Dunia 2022, Alexis Mac Allister Langsung Jadi Incaran 5 Raksasa

TWITTER.COM/SSCNAPOLI
Eljif Elmas merayakan gol untuk Napoli ke gawang Atalanta dalam giornata 13 Liga Italia 2022-2023 di Gewiss Stadium, Sabtu (5/11/2022).

Tim asuhan Luciano Spalletti pasti akan mendapatkan perlawanan berat mengingat Inter Milan ingin kembali ke posisi empat besar.

I Nerazzurri sendiri saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Italia 2022-2023 dengan torehan 30 poin dari 15 pertandingan.

Inter Milan memiliki jumlah poin yang sama dengan Lazio, yang saat ini berada di posisi keempat dengan keunggulan selisih gol.

Selain AC Milan, Inter Milan, dan Napoli, Juventus juga akan bertandingan melawan Cremonense di Stadion Giovanni Zini, Rabu (4/1/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 00.30 WIB.

Sementara itu, Lazio akan bertemu Lecce dan AS Roma akan menjamu Bologna.

Berikut jadwal giornata 16 Liga Italia 2022-2023 pada Rabu (4/1/2023) waktu setempat, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Serie A:

Rabu (4/1/2023)

Pukul 18.30 WIB

  • Salernitana vs AC Milan
  • Sassuolo vs Sampdoria

Pukul 20.30 WIB

  • Spezia vs Atalanta
  • Torino vs Hellas Verona

Pukul 22.30 WIB

  • Lecce vs Lazio
  • AS Roma vs Bologna

Kamis (5/1/2023)

Pukul 00.30 WIB

  • Cremonense vs Juventus
  • Fiorentina vs Monza

Pukul 02.45 WIB

  • Inter vs Napoli
  • Udinese vs Empoli

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P