Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Rapor Timnas Indonesia Vs Vietnam dalam 5 Laga Terakhir: Cuma Menang Sekali, Kebobolan 10 Gol!

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 4 Januari 2023 | 16:00 WIB
Menjelang laga semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia memiliki rapor yang kurang bagus ketika menghadapi timnas Vietnam dalam lima laga terakhirnya. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Menjelang laga semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia memiliki rapor yang kurang bagus ketika menghadapi timnas Vietnam dalam lima laga terakhirnya.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, timnas Indonesia hanya bisa meraih satu kemenangan dalam lima pertemuan terakhir melawan timnas Vietnam.

Kemenangan tersebut didapat saat bertemu pada pertandingan semifinal leg pertama Piala AFF 2016.

Kala itu, timnas Indonesia menjamu timnas Vietnam di hadapan 30 ribu penonton yang memadati Stadion Pakansari.

Hasilnya, skuad asuhan Alfred Riedl berhasil menumbangkan anak asuh Nguyen Huu Thang dengan skor ketat 2-1.

Dua gol kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Hansamu Yama (menit ke-7) dan Boaz Solossa (50').

Adapun gol semata wayang Vietnam ke gawang timnas Indonesia dicetak oleh Nguyen Van Quyet (17').

Sejak kemenangan itu, timnas Indonesia selalu kesulitan ketika menghadapi timnas Vietnam pada laga berikutnya.

Ya, kemenangan di Stadion Pakansari pada 2016 merupakan kemenangan terakhir yang didapat timnas Indonesia atas Vietnam.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Akhirnya Bisa Kalahkan Filipina Usai Menanti Selama 10 Tahun