Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proliga 2023 - Jadi Tim Inti, Luvi Febrian Curi Ilmu dari Pemain Asing

By Delia Mustikasari - Rabu, 4 Januari 2023 | 21:46 WIB
Pemain Tim Voli Jakarta Pertamina Pertamax, Luvi Febrian Nugraha, berpose di sela peluncuran tim di Jakarta, Selasa (03/01/23). (PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Pebola voli putra Indonesia, Luvi Febrian Nugraha, optimistis tim Jakarta Pertamina Pertamax memperbaiki peringkat pada Proliga 2023 meski banyak tim banyak dihuni pemain muda. Tahun lalu, Pertamina menduduki peringkat keempat.

Jakarta Pertamina Pertamax diisi oleh pemain senior-junior pada Proliga 2023. Salah satu pemain andalan Pertamina tahun lalu, Farhan Halim bergabung dengan Jakarta STIN BIN pada Proliga musim ini.

"Ini tahun kedua saya mengikuti Proliga. Tahun kemarin saya juga memperkuat Proliga, baru tahun ini jadi tim inti," kata Luvi Febrian Nugraha ditemui BolaSport.com usai peluncuran tim di Jakarta.

Baca Juga: Proliga 2023 - Megawati Bangun 'Chemistry' Tim dengan Pesan Makanan Bersama

"Jadi tim inti, saya persiapkan mental. Chemistry tim sudah lumayan bagus karena kam sudah berlatih dua bulan. Saya juga banyak belajar dari Alexandra Minic (pemain asing yang juga kaptem tim." ucap pemain berusia 18 tahun itu.

Aleksandar Minic tercatat pernah membela Pertamina selama empat musim. Dia juga mengukir prestasi gelar individu Best Scorer Proliga 2017, Best Spiker Proliga 2018, dan Best Spiker Proliga 2019.

"Cara bermain Minic itu pintas meski dia pendiam berbeda dengan Leiner Aponza Carabali," ujar pemain di posisi outside hitter tersebut.

Terkait persaingan tim, Luvi mengatakan bahwa persaingan pada bagian putra cukup berat.

"Tetapi, kami akan berusaha maksimal, Optimis harus 100 persen apa pun keadannya, kami berjuang saja."

Pelatih tim putra Jakarta Pertamina Pertamax, Putut Marhaento engusung target maksimal meskipun ada sejumlah pemain andalah Pertamina yang pindah tim.