Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, kembali mengingatkan timnya untuk tampil sebagus mungkin jika ingin memelihara kans mengejar Arsenal di klasemen Liga Inggris.
Manchester City saat ini berada di urutan kedua klasemen Liga Inggris musim 2022-2023 dengan 36 poin.
Juara bertahan Liga Inggris tersebut tertinggal delapan angka dari Arsenal yang menguasai klasemen sementara.
Manchester City akan bersua Chelsea pada pekan ke-19 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Kamis (5/1/2023) waktu setempat atau Jumat pukul 03.00 WIB.
Pep Guardiola mengingatkan timnya untuk tampil mendekati sempurna jika ingin mengejar Arsenal dalam perebutan titel Premier League.
“Cara untuk mengurangi selisih poin adalah bermain bagus dan memenangi semua pertandingan,” kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard.
“Arsenal punya kesempatan meraih lebih dari 100 poin jika mereka mempertahankan performa sejauh ini.”
“Kalau Arsenal bermain seperti sekarang, Man City tidak akan sanggup mengejar mereka."
"Kami harus hampir sempurna dan berharap Arsenal juga kehilangan poin.”
“Mereka tampil bagus sekali melawan Newcastle United. Dari sini kita akan lihat seperti apa perkembangannya,” tutur Guardiola lagi.
Ucapan Pep Guardiola mengacu kepada pertandingan kala Arsenal menjamu Newcastle United di Stadion Emirates pada Selasa (3/1/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Bermain di depan publik sendiri tidak membuat Arsenal mudah menembus lini pertahanan Newcastle United.
Kedua tim pun harus berbagi satu poin dengan skor 0-0.
Satu angka membuat Arsenal masih bertahan di puncak klasemen Liga Inggris dengan 44 poin.
Adapun untuk Newcastle United kini menempel Manchester City di urutan ketiga klasemen dengan 35 poin.
Baca Juga: Man United Disebut Jadi Kandidat Juara Liga Inggris, Ten Hag: Ah, Berlebihan
Manchester City akan bertamu ke Stadion Emirates pada 15 Februari 2023, sebelum ganti menjamu Arsenal di Stadion Etihad pada 26 April 2023.
Kedua pertandingan tersebut berpotensi menentukan jalannya perebutan gelar Liga Inggris antara Man City dan Arsenal.