Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Timnas Indonesia Ditahan Imbang Vietnam, Jordi Amat Bongkar Pesan dari Shin Tae-yong

By Abdul Rohman - Sabtu, 7 Januari 2023 | 07:15 WIB
Bek naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, tampak sedang mengoper bola ketika berlaga pada Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dia menuturkan, Pratama Arhan dkk. berhasil menerjemahkan strategi dari Shin Tae-yong dengan baik pada laga leg pertama.

Indonesia mampu meredam perlawanan tim besutan Park Hang-seo tersebut.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Tidak Ada Momen Jabat Tangan dengan Park Hang-seo, Shin Tae-yong: Tanyakan Saja Kepadanya

"Hari ini para pemain menunjukkan bahwa kami tim yang bagus. Hari ini kami bermain dengan kompak," tutur pemain yang kini memperkuat Johor Darul Takzim itu.

"Saya harus bilang bahwa strategi yang dijalankan Coach Shin sangat bagus. Kami mendapatkan kesempatan penting."

"Vietnam salah satu tim favorit tetapi hari ini. mereka tidak begitu mengancam kami," kata Jordi Amat.

Baca Juga: Piala AFF 2022 - Meski Imbang, Park Hang-seo Pamer Rekor Anak Asuhnya yang Lebih Hebat dari Timnas Indonesia

Dia menambahkan pada leg kedua, nanti timnas Indonesia harus bisa memetik hasil yang terbaik.

"Saya pikir ini hasil imbang yang positif," ujar Jordi Amat.

"Sekarang kami harus pergi ke Vietnam," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P