Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Langkah Wout Weghorst untuk menjadi suksesor Cristiano Ronaldo di Manchester United kabarnya terhalang satu masalah.
Baru-baru ini, Manchester United dikaitkan dengan penyerang asal Belanda, Wout Weghorst.
Dikutip BolaSport.com dari Twitter pakar transfer Fabrizio Romano, Manchester United ditawarkan untuk mengontrak Weghorst.
Tim asuhan Erik ten Hag tersebut dikabarkan memiliki peluang untuk meminjam bomber berpostur 197 cm itu selama enam bulan.
Untuk saat ini, Weghorst tengah menjalani masa peminjaman di klub Liga Turki, Besiktas.
Akan tetapi, Burnley, yang merupakan klub induk Weghorst, berkenan untuk memutus kontrak peminjaman sang pemain dengan Besiktas lebih cepat.
Burnley juga akan menyertakan opsi pembelian sebesar 10 juta euro (sekitar Rp167 miliar) dalam kontrak peminjaman Weghorst nanti.
Baca Juga: Anak Juragan Pom Bensin Tinggal Selangkah Lagi Jadi Suksesor Cristiano Ronaldo di Man United
Penyerang berusia 30 tahun itu sendiri kabarnya sudah memberikan lampu hijau kepada Manchester United.
Apabila transfernya ke Manchester United menjadi kenyataan, Weghorst akan menjadi suksesor Cristiano Ronaldo.
Namun, proses kepindahan Weghorst ke Manchester United kini terhalang satu masalah.
Dilansir BolaSport.com dari Metro.co.uk, Besiktas tidak mau melepas Weghorst begitu saja.
Direktur Olahraga Besiktas, Ceyhun Kazanci, menjelaskan skema yang harus dilalui Manchester United apabila ingin menggunakan jasa eks penyerang VfL Wolfsburg tersebut.
Kazanci menekankan kalau Manchester United harus lebih dulu berbicara dengan Burnley selaku klub induk Weghorst.
Namun, Burnley juga harus mencapai kesepakatan dengan Besiktas untuk menyudahi peminjaman Weghorst lebih cepat dari yang dijanjikan.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Incar Mantan Musuh Lionel Messi Jadi Calon Pengganti Cristiano Ronaldo
Artinya, Besiktas ingin mendapatkan kompensasi tertentu apabila penyerang timnas Belanda itu ingin hijrah ke Old Trafford.
"Saya tidak mengerti mengapa Weghorst mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar, mengapa dia melakukan langkah seperti itu," ucap Kazanci.
"Dia adalah pemain sepak bola kami saat ini. Kontrak kami habis pada akhir musim."
"Jika Manchester United atau tim lain menginginkan Weghorst, mereka akan bertemu dengan Burnley. Burnley kemudian akan menghubungi kami dan mendiskusikan persyaratan pemisahan."
"Jika kami menerima, kontrak akan diakhiri. Jika tidak, kontrak itu akan berlanjut hingga akhir musim. Dia tidak bisa pergi begitu saja."
"Harus ada insentif bagi kami untuk menyetujui pemisahan. Saya akan memberikan contoh jika Burnley memberi tahu kami: 'Kami membuat kesepakatan dengan tim ini untuk Weghorst, kami akan memberi Anda setengah dari biaya transfer', ini mungkin kondisi yang berbeda. Kemudian kami akan duduk dan berbicara," lanjut Kazanci.
Hingga kini, Manchester United kabarnya masih dalam proses untuk mengurus kepindahan Weghorst.
Sementara itu, keputusan Man United memilih Weghorst tak terlepas dari performa impresif sang pemain saat membela timnas Belanda di Piala Dunia 2022.
Weghorst nyaris menjadi mimpi buruk timnas Argentina pada babak perempat final setelah mencetak dua gol yang membuat skor menjadi sama kuat 2-2.
Gara-gara aksi Weghorst, Lionel Messi cs. sampai harus berjuang hingga babak adu penalti untuk mengalahkan De Oranje.
Ada juga fakta menarik dari penyerang berpostur 197 cm tersebut.
Weghorst berasal dari keluarga kaya raya di Belanda.
Orangtua Weghhorst diketahui memiliki usaha 130 pom bensin di Belanda bagian timur.
Hal itu membuat Weghorst mempunyai kehidupan yang serba-berkecukupan sejak kecil.
Baca Juga: Everton Kalah Lagi, Frank Lampard Bicara soal Ancaman Pemecatan