Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2022 - Usai Singkirkan Timnas Indonesia, Vietnam Diguyur Bonus Besar

By Sasongko Dwi Saputro - Selasa, 10 Januari 2023 | 09:30 WIB
Suasana pertandingan antara timnas Indonesia versus Vietnam pada laga leg kedua babak semifinal Piala AFF 2022, di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam pada Senin (9/1/2023) (PSSI)

BOLASPORT.COM - Vietnam langsung diguyur bonus besar usai menyingkirkan timnas Indonesia pada gelaran Piala AFF 2022.

Langkah tim asuhan Shin Tae-yong itu terhenti di semifinal Piala AFF 2022 usai dikandaskan Vietnam dengan skor agregat 0-2.

Pada leg pertama, timnas Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023).

Sementara pada leg kedua, tim Merah Putih kalah 0-2 dari Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023).

Dua gol Vietnam dicetak oleh Nguyen Tien Linh pada menit ketiga dan 46.

Dua gol tersebut cukup untuk membawa Vietnam ke partai puncak Piala AFF 2022.

Tentu kelolosan ke partai puncak ini jadi sebuah pencapaian tersendiri bagi Vietnam.

Pasalnya Vietnam berhasil lolos ke partai puncak dua dalam tiga edisi terakhir Piala AFF.

Kemenangan atas timnas Indonesia membuat Vietnam mendapatkan guyuran bonus dari VFF atau PSSI nya Vietnam.