Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan menjadi salah satu wakil Indonesia yang berlaga pada hari kedua Malaysia Open 2023.
Malaysia Open 2023 yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada hari ini, Rabu (11/1/2023) akan menampilkan tujuh wakil Indonesia.
Salah satu wakil yang ditunggu penampilannya adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Para pecinta bulu tangkis lalu bisa menyaksikan aksi menarik Marcus/Kevin melalui layanan live streaming yang tersedia di akhir artikel ini.
Marcus/Kevin sendiri akan bertekad untuk kembali mendapatkan performa terbaiknya.
Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2023 - 7 Wakil Indonesia Berlaga, Marcus/Kevin Tampil
Hal ini melihat posisi Minions yang tak lagi berada di peringkat satu dunia sejak akhir tahun lalu.
Posisi mereka merosot dan terlempar dari 20 besar dunia karena cederanya Marcus dan penurunan performa.
Tak ayal, Malaysia Open 2023 ini akan menjadi tempat pembuktian pertama bagi Marcus/Kevin untuk bangkit kembali.
Pada babak pertama nanti, Marcus/Kevin melawan akan melawan pasangan tuan rumah, Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia).
Kedua pasangan tercatat sudah pernah bertemu satu kali pada ajang Japan Open 2022.
Saat itu, Marcus/Kevin sukses merebut kemenangan lewat pertarungan sengit dua gim 23-21, 21-19.
Selain Marcus/Kevin, penampilan yang layak ditunggu adalah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Setelah tahun lalu sukses menjadi juara All England, kedua bibit muda pelatnas Cipayung itu tampil kurang konsisten.
Kini keduanya sudah mempersiapkan diri dan akan berusaha tampil maksimal pada turnamen BWF level 1000 tersebut.
"Persiapannya ya cukup baik, kita juga tahun baru sempat di sini, maksudnya kita gak banyak libur dari desember akhir," ungkap Fikri.
"Di asrama dari pelatnas kita latihan, bersama teman-teman juga. Persiapan cukup baik, cuman masih agak kepotong (libur) tahun baru, sehari saja."
Di babak pertama, Fikri/Bagas dijadwalkan melawan Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand).
Mereka unggul atas pasangan Thailand dengan pernah mengoleksi satu kemenangan.
Rangkaian pertandingan hari kedua Malaysia Open 2023 akan dimulai pada pukul 09.00 WIB.
Turnamen ini juga disiarkan secara langsung di iNews TV dan SPOTV.
Selain itu, BolaSporter juga bisa menyaksikannya melalui link live streaming berikut ini.
LINK LIVE STREAMING MALAYSIA OPEN 2022
Jadwal Wakil Indonesia pada Malaysia Open 2023, Rabu (11/1/2023)
Lapangan 1
13.10 WIB - XD: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia)
Lapangan 2
09.50 WIB - MS: Shesar Hiren Rhustavito vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand/8)
13.10 WIB MS: Hans Kristian Solberg Vittinghus (Denmark) vs Chico Aura Dwi Wardoyo
16.30 WIB - MD: Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (2)
Lapangan 3
10.00 WIB - XD: Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) vs Zachariah Josiahno (Jepang) Sumanti/Hediana Julimarbela
16.40 WIB - MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Akira Koga/Taichi Sato (Jepang)
Lapangan 4
15.00 WIB MD: Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Ahsan/Hendra Ingin Lebih Sabar Lawan Pram/Yere