Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Open 2023 - Dibungkam Pasangan Denmark, Langkah Leo/Daniel Terhenti

By Muhamad Husein - Kamis, 12 Januari 2023 | 19:40 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, pada babak pertama Malaysia Open 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu (11/1/2023). (PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, gagal melewati babak kedua Malaysia Open 2023.

Langkah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin terhenti pada turnamen bulu tangkis BWF level Super 1000 tersebut.

Mereka takluk dari pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, pada laga yang digelar di Axiata Arena, Malaysia, Kamis (12/1/2023).

Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen sukses mendominasi dari dua laga yang berjalan.

Hingga akhirnya Leo/Daniel menyerah lewat dua gim langsung dengan skor akhir 13-21, 9-21.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Kunci Comeback Anthony atas Antonsen pada Gim Penentuan

Jalannya pertandingan

Duel sengit terjadi di awal gim pertama. Kedua pasangan sukses mencetak poin secara bergantian hingga skor mencapai 3-3.

Pukulan Leo yang keluar membawa pasangan Denmark unggul sementara. Namun tak butuh lama baginya menebus kesalahan dengan melakukan smes yang gagal dikembalikan oleh Astrup.

Astrup kini tampil dengan dua kali smes yang berhasil mengelabui Leo/Daniel sekaligus merebut keunggulan atas pasangan Indonesia.

Astrup/Rasmussen lalu sukses mempertahankan keunggulan dengan Leo/Daniel tertinggal di interval gim pertama 7-11.

Pasca jeda pasangan Indonesia masih kesulitan mengejar ketinggalan. Berbeda dengan pasangan Denmark yang melebarkan jarak dari Leo/Daniel menjadi 7-14.

Leo/Daniel akhirnya bisa bangkit dan mengejar ketinggalan. Mereka mencetak tiga poin beruntun dan memperkecil jarak dari Astrup/Rasmussen menjadi 10-14.

Upaya Leo/Daniel menipiskan jarak tak terlalu manjur. Mereka tertinggal lagi dari Astrup/Rasmussen yang melebarkan jarak keunggulan.

Leo/Daniel akhirnya gagal menahan laju pasangan Denmark dan takluk di gim pertama dengan skor 13-21.

Masuk gim kedua pasangan Denmark mencetak poin beruntun memimpin atas Leo/Daniel di awal pertandingan. Pasangan Indonesian berupaya menggejar namun masih kesulitan dalam menyamakan kedudukan.

Skor sempat selisih satu poin pada 2-3, namun Astrup/Rasmussen menjauh lagi. Pasangan Denmark itu melesat dan merebut keunggulan di interval gim kedua 4-11.

Pasca jeda, Astrup/Rasmussen kembali melebarkan jarak keunggulan lagi dari Leo/Daniel. Pasangan Indonesia baru bisa menambah poin dan menipiskan jarak dengan pasangan Denmark menjadi 9-14.

Setelah itu, serangan dari pasangan Denmark kembali menyulitkan Leo/Daniel. Astrup/Rasmussen sukses melebarkan jarak kembali dari pasangan Indonesia.

Leo/Daniel semakin tak berkutik dan kembali takluk dari pasangan Denmark di gim kedua dengan skor 9-21.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Alami Peningkatan, Dejan/Gloria Ogah Hilang Fokus

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P