Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Malaysia Open 2023 - Anthony Ungkap Biang Kerok Kekalahannya pada Perempat Final

By Wawan Saputra - Sabtu, 14 Januari 2023 | 10:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, 4 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

antho

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan penyebab kekalahannya pada babak perempat final Malaysia Open 2023.

Pemain ranking ke-4 dunia tersebut berhadapan dengan wakil Jepang, Kanta Tsuneyama pada babak perempat final.

Sebelum pertandingan Anthony memiliki modal cukup bagus, karena pernah mengalahkan Tsuneyama sebanyak dua kali.

Selain itu secara peringkat dan prestasi tahun lalu, pemain yang kerap disapa Ginting jelas lebih baik.

Dia berhasil meraih dua gelar yaitu Singapore Open dan Hylo Open, sementara Tsuneyama nihil gelar.

Tapi itu semua hanya keunggulan di atas kertas, pasalnya ketika tampil di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia pada hari Jumat (13/1/2023) Anthony justru keok dari Tsuneyama dengan skor akhir 14-21, 16-21.

Dalam pertandingan selama 50 menit tersebut, Anthony sudah kewalahan sejak awal gim pertama.

Bahkan setelah menyamakan kedudukan menjadi 3-3, jawara Hylo Open 2022 tidak pernah lagi unggul atas Tsuneyama.

Pada gim kedua penampilannya jauh lebih baik, sayang saat pertandingan memasuki bagian akhir Anthony justru kehilangan momentum.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Hadapi Pasangan Terbaik pada Semifinal, Apriyani/Fadia Ngaku Tak Ada Persiapan Khusus

Usai pertandingan Anthony menjelaskan bahwa lawan bermain sangat bagus dan jarang melakukan kesalahan. 

"Tadi itu pertandingan cukup ketat, lawan jarang sekali melakukan kesalahan sendiri," ucap Anthony dikutip BolaSport.com dari ANTARA News.

"Permainan Kanta itu tipikal orang Jepang yang ulet, sabar dan tidak mudah dimatikan."

Anthony juga menjelaskan bahwa setelah Tsuneyama mengubah pola permainan, dia menjadi bermain terburu-buru. 

Hal tersebut yang menjadi salah satu penyebab kekalahan Anthony dari Tsuneyama.  

"Setelah lawan mengubah pola, saya jadi kurang sabar. Saya malah terpancing menyerang dan jadi buru-buru." ucap Anthony.

"Meski sudah berjuang keras dengan terus mencari strategi yang pas, pertandingan juga terus berjalan dan lawan memang sudah unggul jauh." 

Meski gagal melangkah ke semifinal, Anthony mengaku tetap puas dan senang dengan penampilannya.

Pasalnya dia mampu menerapkan strategi yang direncanakan dengan baik, dan akan menjadikan kekalahan ini sebagai bahan untuk evaluasi.

Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2023 - Ada Fajar/Rian, 3 Wakil Indonesia Menuju Laga Puncak

Kini Anthony akan langsung melakukan persiapan untuk beberapa turnamen selanjutnya, terutama India Open dan Indonesia Masters.

"Meski kalah, saya tetap merasa senang karena dari babak pertama hingga perempat final bisa menerapkan strategi seperti yang saya mau," ucap Anthony.

"Hasil ini tetap merupakan awal yang baik dan semoga kedepannya saya bisa lebih baik lagi."

"Setelah ini saya akan berdiskusi dengan pelatih untuk mempersiapkan diri lebih baik lagi."

"Saya akan fokus ke turnamen berikutnya. Apalagi ke depan masih ada turnamen di India dan Indonesia Masters. Saya harus bisa lebih siap dan tampil baik lagi."

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Nestapa Negeri Jiran, Tanpa Wakil di Semifinal

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P