Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Partai penentuan juara Piala AFF 2022 mempertemukan Vietnam dan Thailand akan berlangsung hari ini, Senin (16//1/2023).
Duel Thailand vs Vietnam dalam leg kedua final Piala AFF 2022 digelar di Stadion Thammasat, pukul 19.30 WIB.
Vietnam kurang diunggulkan karena laga penentuan juara dilaksanakan di markas Thailand.
Selain itu, tim Gajah perang berada di atas angin berkat keunggulan dua gol tandang pada leg pertama.
Baca Juga: Kata Anak Didik Shin Tae-yong setelah Resmi Gabung Persita Tangerang
Meski begitu, hal itu tidak menyurutkan semangat para pemain Vietnam untuk menyabet trofi Piala AFF ketiga.
Bek timnas Vietnam, Ngoc Hai Que memgatakan bahwa ia dan rekan-rekannya siap tampil habis-habisan melawan Thailand.
Skuad The Golden Stars Warriors memiliki motivasi tinggi untuk memberikan kado perpisahan terbaik kepada Park Hang-seo.
Seperti dikethaui, Park Hang-seo memutuskan tidak memperpanjang kontraknya setelah Piala AFF 2022.
Laga kontra Thailand akan menjadi panggung terakhir juru taktik asal Korea Setalan itu bersama timnas Vietnam
"Dalam 5 tahun terakhir, apa yang telah dibawa oleh Coach Park dan asistennya ke sepak bola Vietnam, tidak perlu dikatakan, semua orang tahu pencapaiannya sangat luar biasa," kata Ngoc Hai Que dikutip dari vnexpress.net.
Baca Juga: Jadwal Final Piala AFF 2022, Thailand Vs Vietnam Malam Ini Pukul 19.30 WIB
"Dia membantu meningkatkan level sepak bola Vietnam di Asia Tenggara dan seluruh benua. Dan untuk memberikan yang terbaik terima kasih kepada Coach Park, tidak ada yang lebih baik daripada memenangkan kejuaraan."
"Kami memiliki keinginan dan keyakinan bahwa kami dapat memenangkan hadiah itu untuk diberikan kepadanya," kata Ngoc Hai Que
Lebih lanjut, eks kapten timnas Vietnam itu optimistis Park Hang-seo bisa melanjutkan tren positif Vietnam atas Thailand.
Dalam 5 tahun terakhir, Vietnam asuhan Park Hang-seo hanya sekali kalah dari Thailand di babak semifinal Piala AFF 2020.
"Kami siap untuk pertandingan," kata Que Ngoc Hai tentang leg kedua final Piala AFF 2022.
"Kami akan memasuki pertandingan dengan semangat dedikasi kepada para penggemar dan juga untuk pertandingan final pelatih. Tujuan kami adalah untuk menang dan membawa pulang Piala," ujarnya.