Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proliga 2023 - Terapkan Strategi dengan Baik Jakarta LaVani Allo Bank Belum Terkalahkan

By Wawan Saputra - Senin, 16 Januari 2023 | 13:30 WIB
Tim bola voli putra Jakarta LaVani Allo Bank pada pertandingan melawan tim Surabaya BIN Samator di GOR Satria, Purwokerto, Jawa Tengah pada hari Minggu (15/1/2023). (TWITTER.COM/LAVANIFOREVER)

Baca Juga: Proliga 2023 - Jakarta LavAni Masih Sempurna Hingga Pekan Kedua

"Target servis kita benar-benar menyerang sehingga lawan tidak bisa melakukan kombinasi."

"LavAni kuat dalam counter attack. Beberapa kali kita poin dari serangan balik."

Meski menyapu bersih kemenangan sampai pekan kedua, penampilan tim Jakarta LaVani Allo Bank bukan tanpa cacat.

Salah satu masalah yang harus segera dibenahi adalah konsentrasi dalam bermain, pasalnya ketika melawan Surabaya BIN Samator mereka sering kehilangan konsentrasi.

Misalnya pada set ketiga, konsentrasi yang menurun membuat Musabikhan dkk harus kehilangan momentum pada angka-angka krusial.

"Yang kami khawatirkan di set ketiga itu sebenarnya lawan sudah tidak power tapi konsentrasi, irama permainan LavAni yang menurun," ucap Samsul.

"Namun di poin-poin terakhir kita bisa mengendalikan lagi, bisa membangkitkan irama permainan."

Meski masih ada kekurangan, permainan tim Jakarta LaVani Allo Bank diakui oleh Asisten pelatih Surabaya BIN Samator, Sigit Ari Widodo sangat bagus.

Mereka mampu mengembangkan pola permainan yang membuat serangan timnya jadi kurang maksimal.