Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2023 - PBSI Tak Mau Peristiwa Keracunan Tahun Lalu Terulang

By Wahid Fahrur Annas - Selasa, 24 Januari 2023 | 08:45 WIB
Suasana Konferensi Pers jelang Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Senin, 23 Januari 2023 (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI) akan memperketat asupan makanan para atlet yang bertanding pada Indonesia Masters 2023.

PBSI tak ingin kejadian keracunan makanan pada dua gelaran turnamen bulu tangkis di Indonesia pada tahun lalu terulang.

Tahun lalu, ajang Indonesia Masters 2022 harus memakan korban saat beberapa pemain asal Malaysia keracunan makanan.

Pebulu tangkis ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon dan pemain ganda putra, Goh Sze Fei, serta pemain senior, Low Juan Shen, mengalami keracunan saat turnamen sedang berlangsung.

Akibat kejadian tersebut, sebagian dari mereka terpaksa mundur dari turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 500 itu.

PBSI kemudian menanggapi insiden keracunan tersebut terjadi bukan karena makanan yang disajikan dari pihak hotel melainkan para pemain memesan dari luar.

Maka dari itu, agar insiden tersebut tak terulang lagi pada tahun ini, PBSI berkomitmen akan melakukan penjagaan sangat ketat soal asupan makanan kepada atlet.

Sekjen PBSI, Fadil Imran, berjanji akan memperketat penjagaan agar pemain tidak bisa memesan makanan dari luar hotel.

Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - 22 Peserta Mundur, Berkah untuk Wakil Indonesia?