Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai laga versus Fulham, mantan pelatih Chelsea dan Juventus itu memastikan ia masih bahagia menukangi Spurs.
“Saya bangga sekali menjadi manajer Spurs. Saya menjadi manajer klub hebat dan itu sebuah prestasi, semua orang harus paham itu,” kata Conte, dikutip BolaSport.com dari London Evening Standard.
“Untuk alasan itu saya ingin berjuang sampai akhir dengan para pemain. Kami adalah tim yang bekerja keras dan saya tidak bisa mengatakan hal lain kecuali itu soal para anak buah saya.”
“Pada menit-menit akhir melawan Fulham, kami lengah mungkin karena kehilangan beberapa karakteristik dari musim lalu. Saya bicara kepada para pemain. Mereka pemain dan orang baik.”
“Tim saya paham kami harus berjuang sampai akhir untuk finis di posisi penting dan harus siap menderita,” imbuh Conte.
Atas alasan tersebut, juru taktik berusia 53 tahun itu menegaskan ia tetap senang bertahan di Tottenham Hotspur Stadium.
Baca Juga: Lazio Vs AC Milan - Theo Hernandez Absen, I Rossoneri Krisis Bek Kiri
Namun, ia mengingatkan bahwa timnya tidak akan melewatkan sisa musim yang mudah di liga domestik.
“Saat menerima tawaran sebagai manajer Tottenham, saya bahagia," ujar Conte melanjutkan.