Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija vs PSM Makassar, Taring Tumpul Macan Kemayoran Diuji Benteng Juku Eja

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 24 Januari 2023 | 22:30 WIB
Striker Persija Jakarta, Abdulla Yusuf (depan), mendapatkan pelukan dari rekannya bernama Hansamu Yama (belakang) dalam laga pekan kelima Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 24 Agustus 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ketajaman taring Persija Jakarta akan diuji saat menjamu PSM Makassar pada pekan ke-20 Liga 1 2022-2023.

Duel Persija vs PSM Makasar bakal berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (25/1/2023) pukul 15.30 WIB.

Pertandingan kedua kesebelasan diprediksi seru karena masing-masing tim berambisi mendulang hasil positif.

Persija berpeluang naik ke peringkat kedua klasemen jika berhasil mengamankan poin penuh.

Sementara tim tamu, PSM Makassar, bertekad mempertahankan posisi puncak dari kejaran pesaing di bawahnya.

Baca Juga: Resmi Jadi WNI, Shayne Pattynama: Ayah Saya Akan Melihat dari Atas Sana dan Bangga

Selain itu, pertemuan Persija dan PSM Makassar menyajikan catatan yang tidak kalah menarik.

Juku Eja, julukan PSM Makassar, tercatat sebagai tim dengan benteng pertahanan paling kokoh.

Armada Bernardo Tavares hanya kebobolan 12 gol dari 19 laga yang dimainkan.

Di sisi lain, Persija berkutat dengan lini serangnya yang masih melempem.