Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Luis Milla mengapresiasi kinerja manajemen Persib Bandung yang berhasil menggaet Rezaldi Hehanussa dari Persija Jakarta.
Luis Milla dan Rezaldi Hehanussa sebelumnya pernah bekerja sama di timnas Indonesia.
Kala itu, Luis Milla masih menangani timnas Indonesia.
Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023 - Via Rubber Game, Dejan/Gloria ke Perempat Final
Kebersamaan Luis Milla dengan Rezaldi Hehanussa dimulai pada 6 Agustus 2018.
Luis Milla memainkan pemain berusia 27 tahun tersebut saat timnas Indonesia berjumpa Kamboja dalam laga persahabatan.
Pada pertandingan tersebut, timnas Indonesia memetik kemenangan 2-0 atas Kamboja.
Baca Juga: Manchester City Siap-Siap Kehilangan 3 Pemain Bintang, Termasuk 2 Kompatriot Cristiano Ronaldo
"Rezaldi (Hehanussa) berita yang bagus, saya apresiasi manajemen bekerja keras datangkan Rezaldi," ucap Luis Milla seusai laga Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda pada pekan ke-20 Liga 1 2022/2023 yang berakhir 1-0 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (26/1/2023).
"Buat saya, dia adalah pemain yang tahu karakter saya," kata pelatih asal Spanyol tersebut.
Luis Milla berharap Rezaldi Hehanusa dapat memberikan kontribusi yang maksimal untuk Persib Bandung.
Setelah berhasil menggaet Rezaldi Hehanussa, Persib Bandung mengisyaratkan tidak akan melepas nama lain.
Untuk sektor bek kiri, Persib Bandung mempunyai sejumlah pemain lokal seperti Zalnando dan David Rumakiek.
"Dia paham betul apa yang saya mau," tutur pelatih berusia 56 tahun tersebut.
Baca Juga: Indonesia Masters 2023 - Saat Gregoria Tanpa Ampun Pecundangi Unggulan China
"Pemain keluar mungkin saya sekarang masih senang dengan skuad timnas sekarang," ujarnya.
Rezaldi Hehanussa sendiri resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Persib Bandung pada Kamis (26/1/2023).
Sebelumnya, Rezaldi Hehanussa berseragam Persija Jakarta sejak 2016.