Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2023 - Lanjutan Rivalitas Sengit Fajar/Rian dan Ganda Putra No 1 China

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 27 Januari 2023 | 08:39 WIB
Muhammad Rian Ardianto dan Fajar Alfian saat melawan pasangan ganda putra Taiwan, Chang Ko-Chi dan PO Li-Wei, pada babak kedua Indonesia Masters 2023, Kamis (26/1/2023) (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, ditunggu lawan tangguh pada perempat final Indonesia Masters 2023.

Fajar/Rian akan bertemu ganda putra terbaik China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, dalam pertandingan di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (27/1/2023).

Fajar/Rian dan Liu/Ou, baru dipasangkan pada 2022, sudah mencatatkan empat pertemuan yang seluruhnya terjadi pada tahun lalu.

Fajar/Rian dan Liu/Ou memiliki rekor yang seimbang dengan sama-sama mencatatkan dua kali kemenangan dan dua kekalahan.

Menariknya, kemenangan diraih Fajar/Alfian dan Liu/Ou secara bergantian

Fajar/Rian lebih dulu memberikan kekalahan untuk Liu/Ou pada Kejuaraan Asia 2022.

Liu/Ou kemudian melakukan revans dengan memberikan luka kepada Fajar/Rian di turnamen kandang yaitu Indonesia Open 2022.

Liu/Ou mempermalukan Fajar/Rian lewat pertandingan dua gim saja pada perempat final sebelum akhirnya keluar sebagai kampiun.

Rivalitas kedua pasangan terbaik di negara masing-masing ini berlanjut ke pertemuan selanjutnya pada Singapore Open 2022.

Baca Juga: Rekap Hasil Indonesia Masters 2023 - Marcus/Kevin Retired dan Jafar/Aisyah Lanjutkan Kejutan