Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pertandingan antara Madura United melawan Persebaya Surabaya bakal jadi yang paling seru pada pekan ke-21 Liga 1 2022-2023.
Laga ini jadi duel dua tim yang punya dua nasib yang berbeda.
Tim tamu datang dengan catatan sempurna dalam tiga pertandingan terakhir.
Persebaya Surabaya berhasil menang atas Dewa United (2-1), Persita Tangerang (5-0), dan Bhayangkara FC (2-1).
Pada putaran kedua, Persebaya Surabaya berhasil mengamankan dua rekrutan krusial, yaitu Ze Valente dari PSS Sleman dan Paulo Victor dari Visakha FC.
Dua rekrutan tersebut berhasil jadi pemain krusial sejauh ini untuk Persebaya.
Paulo Victor sukses membukukan dua gol dan satu asis untuk Persebaya saat ini. Sementara Ze Valente berhasil mencatat asis di laga terakhir melawan Bhayangkara FC untuk gol yang dicetak oleh Rizky Ridho.
Sementara tim tuan rumah, Madura United datang untuk melakoni misi bangkit. Pasalnya, Madura United kalah dalam dua laga terakhirnya di Liga 1. Tim berjuluk Sappe Kerab ini kalah dari Persib Bandung (0-1) dan Persik Kediri (0-2).
Baca Juga: Cleberson Bertekad Bawa Madura United Menang Lawan Persebaya Yang Sedang Perkasa