Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Indonesia Masters 2023 - Feng/Huang Akhirnya Pecah Telur

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 29 Januari 2023 | 17:29 WIB
Aksi pasangan ganda campuran China, Huang Dong Ping dan Feng Yan Zhe, pada final Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 29 Januari 2023. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

Baca Juga: Hasil Final Indonesia Masters 2023 - Duet Baru China Sabet Gelar pada Turnamen Perdana

Feng/Huang menyamakan skor pada 12-12. Tekanan yang terus dilancarkan membawa runner-up Denmark Open 2022 tersebut berbalik unggul pada 14-13.

Persaingan masih berjalan dengan ketat di mana selisih poin kedua pasangan selalu rapat. Feng/Huang sendiri

Feng/Huang akhirnya menciptakan jarak setelah 15-15 melalui lima angka beruntun yang membawa mereka mencetak game point.

Huang Dong Ping memberikan poin kemenangan.

Sergapan juara Olimpiade Tokyo 2020 bersama Wang Yi Lyu ini tak dapat dikembalikan Jiang Zhen Bang. Gim pertama selesai dengan skor 21-15.

Feng/Huang masih mendominasi pada gim kedua. Mereka tak terkejar sejak awal.

Keunggulan besar lima angka mampu mereka ciptakan pada 9-5. Feng/Huang masih memimpin dengan skor tipis 11-10 di interval.

Situasi berubah setelah interval ketika Jiang/Bang tampil lebih dominan. Momentum berada di tangan mereka setelah membalikkan kedudukan pada 11-12.

Perlawanan Feng/Huang seperti berhenti setelah 14-15. Mereka kehilangan empat poin beruntun sehingga tertinggal lebih jauh 14-20.