Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enzo Fernandez Bisa Pecahkan 2 Rekor Andai Gabung Chelsea, Salah Satunya bakal Buat Lionel Messi Minder

By Ivan Rahardianto - Selasa, 31 Januari 2023 | 14:15 WIB
Pemain Benfica, Enzo Fernandez, menjadi pemain yang diincar oleh Chelsea (TWITTER.COM/TRANSFER_HQ)

BOLASPORT.COM - Andaikata gabung Chelsea, maka Enzo Fernandez akan memecahkan 1 rekor di skena sepak bola Inggris.

Geliat Chelsea pada bursa transfer musim dingin 2023 sepertinya belum akan berhenti.

Setelah berhasil mendaratkan 6 pemain, termasuk Mykhailo Mudryk, Chelsea kini siap mendaratkan Enzo Fernandez dari Benfica.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, The Blues dilaporkan telah melemparkan tawaran sebesar 115 juta pounds atau setara Rp2,1 triliun untuk merekrut Fernandez.

Andai tawaran tersebut diterima oleh Benfica, maka junior Lionel Messi di timnas Argentina itu akan menjadi pemain termahal yang pernah dibeli oleh sebuah klub Liga Inggris Inggris.

Baca Juga: Chelsea Nekat Tebus Enzo Fernandez dengan Harga Fantastis, Pelatih Benfica Cuma Bisa Pasrah

Sampai sejauh ini, rekor masih dipegang oleh winger Manchester City, Jack Grealish.

Ketika dibeli Man City dari Aston Villa pada musim panas 2021, Grealish ditebus dengan harga sebesar 100 juta pounds atau setara Rp1,8 triliun.

Tak sampai di situ saja, Fernandez akan memecahkan rekor Gonzalo Higuain dan menjadi pemain termahal Argentina.

Dilansir BolaSport.com dari Tranfsermarkt, Higuain menjadi pemain termahal Argentina setelah pindah dari Napoli ke Juventus pada musim panas 2016 dengan harga 90 juta euro atau setara Rp1,4 triliun.

Dengan demikian, andai Chelsea menembus Fernandez dengan harga 115 juta pounds atau setara Rp2,1 triliun, maka bekas pemain River Plate itu akan menajdi pemain Argentina paling mahal dalam sejarah.

Sebuah catatan yang Lionel Messi pun tidak akan bisa mencapaianya karena saat pindah ke Paris Saint-Germain, La Pulga gabung dengan status bebas transfer.

Di sisi lain, Fernandez memang menjadi pemain yang banyak diiincar pada bursa transfer musim dingin 2023.

Hal tersebut tak bisa dilepaskan dari performa apik Fernandez di Piala Dunia 2022.

Bersama timnas Argentina, dia mampu tampil sebanyak 7 kali dan mencetak 1 gol serta 1 assist.

Fernandez pun turut serta membantu Tim Tango jadi juara di Qatar.

Baca Juga: Chelsea Lepas Hakim Ziyech ke PSG, Kesepakatan Tinggal Selangkah Lagi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P