Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AC Milan Sedang Terpuruk, Rafael Leao Malah Ambil Keputusan Mengejutkan soal Masa Depannya

By Ivan Rahardianto - Selasa, 31 Januari 2023 | 15:15 WIB
Pemain AC Milan, Rafael Leao (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Rafael Leao mengambil keputusan mengejutkan di tengah keterpurukan AC Milan.

AC Milan sedang masuk periode terburuk setelah berhasil menjuarai Liga Italia 2021-2022.

Pasalnya, dalam beberapa minggu terakhir, I Rossoneri tampil buruk di berbagai kompetisi.

Di Liga Italia 2022-2023, AC Milan kalah 2 kali beruntun pada pekan ke-19 dan pekan ke-20.

Pada pekan ke-19, Olivier Giroud cs dibantai 0-4 oleh Lazio di Stadio Olimpico.

Baca Juga: Charles De Ketelaere Bukti Transfer Gagal AC Milan, Cuma Dapat Nilai 5 dari Media Italia

Kemudian dalam pekan ke-20, AC Milan kalah telak dari Sassuolo dengan skor 2-5.

Sementara itu, di Piala Super Italia, AC Milan kalah telak 0-3 dari Inter Milan.

Kesialan-kesialan yang menimpa AC Milan sepertinya belum akan berhenti.

Hal tersebut tak bisa dilepaskan dari kesulitan AC Milan dalam proses memperpanjang kontrak Rafael Leao.

Dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport, I Rossoneri  dikabarkan mendapatkan satu masalah pelik dalam proses memperpanjang masa bakti Rafael Leao.

Leao disebut telah meminta dijual oleh AC Milan dengan harga 70 juta euro atau setara Rp1,1 triliun.

Harga sebesar itu nyaris setengan dari harga klausul Leao yang dipatok oleh I Rossoneri sebesar 150 juta euro atau setara Rp2,4 triliun.

Nominal tersebut membuat klub-klub yang selama ini mengincar, terutama dari Liga Inggris, bisa menggaet Leao dari AC Milan.

Baca Juga: Jadi Mimpi Buruk AC Milan, Domenico Berardi Langsung Dapat Ancaman Pembunuhan dari Fan I Rossoneri

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P