Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Jadi Tim yang Lebih Buruk sejak Kedatangan Erling Haaland

By Lariza Oky Adisty - Senin, 6 Februari 2023 | 07:30 WIB
Manchester City direken menjadi menjadi tim yang lebih buruk seiring kedatangan Erling Haaland pada awal musim 2022-2023. (TWITTER.COM/ESPNFC)

BOLASPORT.COM - Jamie Carragher mereken Manchester City tim yang lebih buruk seiring kedatangan Erling Haaland pada awal musim 2022-2023. 

Erling Haaland bermain penuh saat Manchester City bertamu ke markas Tottenham Hotspur pada pekan ke-22 Liga Inggris musim 2022-2023, Minggu (5/2/2023). 

Namun, ia gagal menyumbang gol pada pertandingan di Tottenham Hotspur Stadium, London, Inggris itu. 

Manchester City kalah 0-1 via gol Harry Kane pada menit ke-15. 

Erling Haaland pun menorehkan catatan minor dengan tidak membuat satu pun tembakan tepat sasaran sepanjang laga. 

Layak mengatakan momen ini tidak sesuai reputasi Haaland sebagai penyerang yang ditakuti barisan pertahanan lawan dengan torehan 31 gol pada musim ini di lintas kompetisi. 

Namun, pertandingan melawan Spurs bukan jadi momen perdana Haaland gagal membuat ancaman berarti di depan gawang lawan. 

Penyerang asal Norwegia itu pernah gagal mencatatkan satu pun tembakan tepat sasaran pada 2020. 

Tepatnya, ketika ia bermain untuk Borussia Dortmund saat melawan MSV Duisburg pada September 2020.